Cerita Mistis Penunggu Tol Cipularang, Terungkap Nama Sosok Gaib Berbadan Ular Raksasa

- 18 Oktober 2021, 13:49 WIB
Truk kontainer terguling di Tol Cipularang kilometer 91, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Rabu 23 Desember 2020.
Truk kontainer terguling di Tol Cipularang kilometer 91, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Rabu 23 Desember 2020. /ANTARA via Humas Polda Jabar

Ukurannya sebesar paha orang dewasa dan memakai kalung emas. Kamilin sering muncul di KM 88 sampai KM 100 di jalan Tol Cipularang.

Selain itu, Tol Cipularang terkenal angker karena lokasinya yang dekat dengan Gunung Hejo.

Lokasi yang paling dekat dengan Gunung Hejo yang merupakan rumah Kamilin, adalah KM 97 sampai dengan KM 99.

Lokasi tersebut terkenal dengan tempat yang mengandung aura mistis yang kental.

Suatu hari dua orang berada di lokasi tersebut. Pada pukul 2 pagi, mata mereka terbelalak mendapati pemandangan di depan mata.

Mereka melihat sepasang kaki berbulu lebat. Kedua kaki itu tampak besar dan tinggi, hingga tak terlihat tubuh makhluk gaib tersebut.

Baca Juga: Daftar 10 Weton Paling Sakti, Kuat dan Kaya, Uangnya Awet 7 Turunan menurut Primbon Jawa 

Mereka berdua hanya bisa pasrah hingga berhasil melewati penunggu jalan Tol Cipularang tersebut.

Jalan Tol Cipularang memang terkenal dengan julukan jalur tengkorak. Sebab banyak kecelakaan berdarah terjadi di sana.

Pengendara yang kondisi tubuhnya segar bugar dan mata masih siaga, bisa tiba-tiba merasa kantuk yang tak tertahankan.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x