Rahasia Membaca Garis Tangan, Bisa Mengungkap Sifat Asli Sampai Kelebihan Kamu

- 16 Oktober 2021, 20:56 WIB
Ilustrasi garis tangan
Ilustrasi garis tangan /Pixabay/

PORTAL SULUT – Setiap orang punya garis tangan yang berbeda-beda. Setiap garis tangan tersebut juga punya arti masing-masing.

Melalui garis tangan, biasanya seseorang bisa mengetahui apa yang akan terjadi jauh di masa depan.

Membaca garis tangan merupakan metode yang digunakan para peramal sejak zaman kuno sampai modern.

Baca Juga: JANGAN SIA-SIAKAN! 4 Weton Ini Dikenal Paling Sabar dan Perhatian, Cek Pasanganmu 

Dengan mengetahui garis tangan, kita bahkan bisa tahu sifat asli, karakter, rezeki, bahkan peruntungan seseorang.

Tidak sedikit yang percaya kalau nasib dan takdir masa depan bisa diketahui dengan garis tangan.

Membaca garis tangan biasanya dilihat dari tiga jenis garis: garis jantung, garis kehidupan, dan garis kepala.

Dalam tulisan kali ini, kamu bisa belajar bagaimana cara membaca garis tangan kamu atau garis tangan teman kamu. Simak penjelasan di bawah ini:

1. Garis Jantung

Garis jantung adalah garis tangan yang berada di bagian atas dekat dengan jari telunjuk sampai jari kelingking.

Dipercaya, garis tangan ini menandakan stabilitas emosi, kehidupan asmara, depresi, dan kesehatan jantung.

Untuk membaca garis tangan jantung, pertama, jika garis tersebut dimulai dari bawah jari telunjuk atau dari bawah jari tengah, maka orang itu pemilih atau egois. Terutama dalam urusan cinta.

Bila garis jantung dimulai dari tengah telapak tangan, menandakan orang tersebut mudah jatuh cinta.

Tapi kalau kamu tidak menemukan garis jantung di telapak tangan seseorang, artinya ia mudah diatur oleh logika bukan oleh perasaan.

Jika garis jantung tangan tersebut tipis, artinya ia orang yang terasingkan. Selain itu hanya sedikit memperhatikan hal-hal yang berkaitan dengna perasaan.

Jika garis jantung sejajar dengan garis kepala, artinya ia bisa mengendalikan emosinya dengan baik.

Garis jantung yang bersentuhan dengan garis perasaan menandakan orang itu mudah patah hati.

Baca Juga: Lahir 17 Oktober Tahun 1980-an? Ini Weton Anda Lengkap dengan Sifat dan Karakter Menurut Primbon Jawa 

2. Garis Kehidupan

Garis ini menunjukkan kesehatan fisik, kesejahteraan, dan perubahan hidup besar seperti musibah, cedera fisik, dan perpindahan tempat tinggal.

Garis kehidupan ini merupakan garis tangan yang posisinya paling bawah di telapak tangan.

Bila menemukan garis kehidupan terputus, berarti orang tersebut akan mengalami perubahan drastis pada hidupnya.

Sekiranya garis kehidupan putus pada kedua tangan, menandakan orang tersebut akan terkena penyakit atau cedera serius yang mengganggu aktivitas sehari-hari.

“Sementara itu jika telapak tangan tidak ditemukan garis kehidupan atau garis kehidupannya samar, berarti orang tersebut termasuk halus dan mudah khawatir,” sebagaimana dikutip Portalsulut.Pikiran-Rakyat.com dari kanal Youtube Kreasiku Channel.

Orang tersebut termasuk energi kehidupannya lemah. Karena hidup dilalui tanpa petualangan dan tantangan.

Namun jika mendapati garis kehidupan panjang dan jelas. Artinya orang tersebut sehat dan punya stamina yang bagus.

Tak hanya itu, garis ini mengidentifikasikan bahwa orang itu akan memiliki kelancaran hidup dan rezeki.

Bila mendapati lebih dari satu garis kehidupan di telapak tangan, orang itu akan memiliki kekuatan, vitalitas, serta kesejahteraan hidup yang lebih besar ketimbang orang lain.

Baca Juga: 6 Weton Ini akan Kaya di Usia Muda, 42 Tahun Mampu Beli Rumah dan Mobil, menurut Primbon Jawa 

3. Garis Kepala

Garis ini menunjukkan gaya belajar, pola komunikasi, intelektualitas, pun kehausan akan pengetahuan.

Garis kepala adalah garis tangan yang berada di tengah-tengah garis jantung dan garis kehidupan.

Apabila tidak terdapat garis kepala, maka orang tersebut sangatlah malas.

Sedangkan garis kepala yang kabur, orang tersebut artinya mudah lupa, sulit konsentrasi, dan suka mengkhayal.

Garis kepala yang dalam menandakan pemiliknya punya ingatan yang sangat baik, konsentrasi tinggi, dan sifat bijaksana.

Garis kepala yang pendek dengan berakhir di dekat bagian tengah telapak tangan menandakan Anda seorang pemikir cepat dalam mengambil keputusan.

Orang dengan garis ini pun lebih suka hal praktis, tidak mau ribet, serta kesal dengan omong kosong.

Garis panjang dan lurus dengan memanjang melewati telapak tangan hingga menuju kelingking, menandakan kalau Anda penuh analisis dan sering merenungkan sesuatu sebelum mengambil keputusan.

Ini menandakan kalau orang dengan garis kepala ini sangat fokus dan sangat sukses, namun punya sedikit kecenderungan egois.

Garis yang terbagi menjadi dua. Artinya kamu peduli kepada orang lain, kamu pun dapat dengan mudah melihat perspektif orang lain. Tandanya kamu dapat mengubah perspektif dengan cepat.

Baca Juga: 6 Weton Ini akan Kaya di Usia Muda, 42 Tahun Mampu Beli Rumah dan Mobil, menurut Primbon Jawa 

Garis kepala yang panjang dan melengkung lalu mengarah ke sudut bawah telapak tangan, artinya kamu pemikir kreatif yang dapat membayangkan banyak kemungkinan dalam segala situasi.

Garis kepala yang lurus menandakan kamu orang yang berpikir realistis, logis, teratur, dan memperhatikan secara detil.

Garis kepala bergelombang menandakan gampang gelisah karena menginginkan perhatian yang cepat habis.

Terakhir, garis kepala dimulai dari garis kehidupan, artinya kamu punya keinginan serta tekad yang sangat kuat.

Jika garis kepala yang terpisah dari garis kehidupan, berarti kamu penuh antusias. Dan garis kepala terputus, maka kamu orang yang tidak konsisten dalam berpikir.

Demikianlah jenis-jenis garis tangan serta sifat asli seseorang. Bagaimana dengan garis tangan kamu?.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah