Primbon Jawa Ungkap Ciri Wajah Pembawa Keberuntungan, Rezeki Mengalir Tak Ada Matinya

7 Juni 2022, 13:10 WIB
Ilustrasi/Primbon Jawa Ungkap Ciri Wajah Pembawa Keberuntungan, Rezeki Mengalir Tak Ada Matinya /Tangkapan layar instagram @wow_kimsohyun

 

PORTAL SULUT – Berdasarkan perhitungan Primbon Jawa, ada beberapa bentuk wajah yang diidentikkan dengan wajah pembawa keberuntungan.

Pemilik wajah ini pun diramal berpotensi memiliki rezeki yang berlimpah.

Ciri-ciri wajah pembawa rezeki dan keberuntungan ini pun dapat terlihat secara langsung pada seseorang.

Baca Juga: Inilah 5 Weton Yang Disukai Khodam Ular Siluman Badarawuhi!

Salah satu ciri wajah pembawa kebeeruntungan adalah jidat yang agak lebar.

Selain lebar, jidatnya juga bersinar yang menunjukkan karakter bahwa orang itu wawasannya luas.

Selain itu, orang yang punya jidat seperti ini juga terkenal cerdas.

Sehingga rezeki pun menghampirinya karena kecerdasan tersebut.

Lantas, apa saja ciri wajah pembawa keberuntungan yang dimaksud?

Dikutip dari kanal YouTube ESA Production pada Selasa, 7 Juni 2022, berikut ulasannya.

1. Jidat agak lebar

Jidat agak lebar dan juga bersinar. Ini menunjukkan karakter bahwa orang itu cerdas dan wawasannya luas.

Dengan kecerdasan itulah yang berdampak pada perolehan rezeki dan keberuntungan orang tersebut.

2. Dagu kuat

Mempunyai dagu yang kuat karena dagunya kuat ini juga akan membentuk wajah menjadi kuat.

Dan yang cenderung memiliki keberuntungan besar itu dagunya kuat, menggunung, tebal, dan bersinar.

3. Hidung besar

Rata-rata orang yang rezeki dan keberuntungannya besar itu hidungnya besar.

4. Mata bersinar

Sorot matanya cenderung bersinar dan tajam tidak sayu.

Baca Juga: Amalkan Doa Ini, Hutang Lunas Secepat Kilat dan Rezeki Lancar Kata Habib Novel Alaydrus

5. Alis tebal

Kalau mempunyai alis yang tebal cenderung rezeki dan keberuntungan akan semakin banyak.

Biasanya, kalau alisnya tebal merupakan pekerja keras, percaya diri, aktif, dan bisa bekerja di bawah tekanan.

Inilah yang kemudian membawa rezeki dan keberuntungan kepada orang tersebut.

6. Pipi yang menonjol

Artinya pipinya agak tembem. Bisa dibilang orang dengan pipi seperti ini merupakan tanda wajah pembawa keberuntungan dan rezeki.

Kalau perempuan, biasanya pipi juga merona dan bersinar.

7. Simetris

Jadi, tidak berat sebelah, antara kanan dan kiri seimbang. Kalau simetris itu tingkat keberuntungannya besar.

Baca Juga: Anak Kamu Lahir di 6 Weton Ini? Selamat, Rezeki Lancar dan Orang Tua Akan Kaya Raya Kata Primbon Jawa

Kalau tidak simetris antara kiri dan kanan itu memang keberuntungan kurang begitu bagus.

8. Wajah tidak kusam

Wajahnya cenderung bersinar, cerah dan tidak kusam. Itu juga merupakan ciri wajah pembawa keberuntungan.***

Editor: Cadavi Lasena

Tags

Terkini

Terpopuler