Sulit Miskin! Inilah 5 Weton Kesayangan Dewi Sri, Hidupnya Selalu Makmur dan Sejahtera

17 Januari 2022, 08:28 WIB
Ilustrasi Dewi Sri. /

PORTAL SULUT – Menurut Primbon Jawa, ada beberapa weton kesayangan Dewi Sri, dewi pembawa kesuburan dan kemakmuran.

Dalam kepercayaan masyarakat Jawa dan Bali, Dewi Sri adalah sosok yang memancarkan sumber kehidupan.

Disebutkan dalam Primbon Jawa, sedikitnya ada 5 weton kesayangan Dewi Sri yang kehidupannya akan makmur dan akan mendapatkan rezeki tiada habisnya.

Baca Juga: 7 Weton Bikin Iri, Menurut Primbon Jawa Paling Disayang Malaikat Rezeki, Kamu Masuk?

Ke-5 weton tersebut, diramalkan akan panen rezeki di waktu mendatang berkat usaha dan kerja keras yang telah mereka lakukan selama ini.

Apa saja 5 weton kesayangan Dewi Sri tersebut? Simak penjelasannya di bawah ini.

1. Minggu Wage

Pemilik weton Minggu Wage bernaung dalam lindungan watak Lakuneng Angin yang artinya bisa menjadi penyejuk bagi orang-orang di sekitarnya.

Minggu Wage memiliki jumlah neptu yaitu 9, perpaduan antara hari Minggu 5 dan pasaran Wage 4.

Menurut Primbon Jawa, weton Minggu Wage juga memiliki rezeki seluas lautan karena berada dalam naungan watak Wasesa Segara.

Baca Juga: LUAR BIASA! Lahir di Bulan Ini Bakal Disukai Oleh Khodam Pendamping, Apa Bulan Lahirmu Masuk?

2. Senin Wage

Senin Wage memiliki neptu berjumlah 8 hasil dari penjumlahan Senin 4 dan Wage 4. Pemilik weton ini berada dalam naungan Tunggak Semi.

Pemilik weton kelahiran ini rezekinya akan mengalir terus menerus atau lumintu, baik dalam usaha atau bisnis.

Dalam Primbon Jawa disebutkan bahwa weton Senin Wage merupakan sosok yang suka menolong, tidak munafik, tidak suka mencari perhatian serta pujian dari orang lain.

3. Selasa Wage

Menurut Primbon Jawa, weton Selasa Wgae dinaungi watak Lakuneng Bumi, Mantri Sinaroja, dan Satria Wibawa.

Selasa Wage memiliki jumlah neptu yaitu 7, berasal dari Selasa 3 dan Wage 4.

Pemilik weton Selasa Wage diramal akan kaya sampai tua karena memiliki energi untuk mempengaruhi peruntungan nasib dan masa depan.

Mereka tidak suka membesar-besarkan diri, bahkan mereka sering mengalah kepada orang yang lebih cerewet ketimbang membahas persoalan yang tak perlu.

Baca Juga: Kamu Berani Nikahi Wanita Dengan Perilaku Berikut Ini, Siap-siap Menyesal dan Sengsara!

4. Senin Pon

Jumlah neptu dari weton Senin Pon yaitu 11, berasal dari penjumlahan antara hari Senin 4 dan pasaran Pon 7.

Menurut Primbon Jawa, orang yang lahir di weton ini merupakan orang yang cerdas, kreatif, dermawan dan penuh kasih sayang.

Kekurangan dari weton Senin Pon adalah mereka kadang-kadang suka memandang rendah orang lain.

Meski begitu, peruntungan dari weton ini terbilang bagus karena mereka berada dalam naungan watak Wasesa Segara artinya rezekinya seluas lautan.

Baca Juga: Raja Hoki dan Cuan! Saldo 6 Shio Ini Bakalan Terisi Penuh, Kaya Sampai Tua

5. Selasa Pon

Selasa Pon adalah weton dengan neptu 10, perpaduan antara hari Selasa 3 dan pasaran Pon 7.

Mereka yang lahir di weton ini berada dalam naungan watak Saggar Waringin dan juga berada di bawah lindungan Tunggak Semi.

Pemilik weton Selasa Pon adalah sosok yang sangat teduh dan suka menolong orang yang sedang kesulitan. Mereka juga memiliki ingatan yang kuat.

Baca Juga: Kenali 3 Ciri-ciri Uang yang Jadi Tumbal Pesugihan, Jika Menemukan di Jalan Sebaiknya Waspada!

Menurut Primbon Jawa, orang yang lahir di weton ini akan kelimpahan rezeki dan hidupnya diselimuti keberuntungan.

Itulah 5 weton kesayangan Dewi Sri menurut Primbon Jawa, hidupnya selalu makmur dan sejahtera.***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: Youtube

Tags

Terkini

Terpopuler