Pernah Mimpi Terbang? Menurut Primbon Jawa Ada Buruknya Juga Lho!

23 Oktober 2021, 07:01 WIB
Ilustrasi mimpi terbang /Brightsideme

PORTAL SULUT – Mungkin Anda pernah mengalami mimpi terbang atau melayang-layang di udara.

Banyak orang yang mengalami mimpi terbang ini menganggap bahwa mimpi tersebut merupakan hal yang paling menyenangkan.

Bagaimana tidak, mimpi terbang bisa membuat seseorang merasa sangat bahagia karena pasti setiap orang pernah berangan-angan bis a terbang di udara dalam kehidupan nyata.

Baca Juga: Pernah Mimpi Tidur dengan Istri Teman? Ini Arti Mimpi Tersebut Menurut Tiga Tafsir, Rezeki Nomplok

Dalam Primbon Jawa, mimpi terbang ternyata memiliki arti atau makna tertentu.

Seperti dikutip dari kanal YouTube Kitab Primbon Jawa, ada 8 arti yang berkaitan dengan mimpi terbang menurut Primbon.

Apa saja? Berikut adalah arti mimpi terbang menurut Primbon Jawa:

1. Mimpi terbang di udara

Menurut Primbon Jawa, Jika Anda mengalami mimpi terbang atau melayang di udara, hal tersebut memiliki arti bahwa Anda akan mengalami peningkatan dalam hidup.

Peningkatan tersebut bisa dari berbagai aspek. Bisa saja Anda akan berhasil mulai dari karir hingga urusan asmara.

Baca Juga: Menentukan Hari Baik untuk Mencari Rezeki Menurut Primbon Jawa, Begini Caranya

2. Memiliki sayap

Setiap orang sekiranya pernah berangan-angan bisa terbang bebas dan memiliki sayap. Bagaimana jika Anda mengalami hal tersebut di dalam mimpi?

Menurut Primbon Jawa, mimpi terbang dengan menggunakan sayap layaknya burung, memiliki arti yang baik.

Bisa jadi dalam waktu dekat akan ada kebaikan yang datang kepadamu. Mimpi terbang dengan sayap juga bisa memiliki arti ada hal yang kita harapkan akan terwujud.

3. Mimpi terbang menembus awan

Menurut Primbon Jawa, hal ini merupakan tanda bahwa Anda sedang merasa bimbang. Anda saat ini sedang ragu-ragu serta tidak mempunyai arah dan tujuan untuk memperbaiki masa depan.

4. Mimpi terbang dengan pesawat

Arti dari mimpi terbang yang satu ini merupakan pertanda yang baik. Menurut Primbon Jawa, segala keinginan dan apa yang dicita-citakan akan terwujud.

Mimpi terbang dengan pesawat ini juga memberitahukan bahwa Anda harus tetap semangat dan jangan putus asa dalam berjuang.

Baca Juga: Pernah Mimpi Melihat Diri Sendiri? Ini Penjelasan Menurut Primbon Jawa, Al Ahlam dan Psikologi

5. Mimpi terbang ke bulan

Beruntung jika Anda mengalami mimpi terbang ke bulan.

Menurut tafsir dari Primbon Jawa, mimpi terbang ke bulan merupakan pertanda akan dipertemukan dengan jodoh dalam waktu yang tidak lama.

6. Mimpi terbang rendah

Menurut Primbon Jawa, mimpi terbang rendah memiliki arti yang kurang baik. Ini bisa menjadi pertanda bahwa si pemimpi kurang mempunyai ambisi serta semangat untuk memperbaiki kualitas hidup.

Sisi baiknya, mimpi terbang rendah juga bisa menjadi pelajaran untuk Anda agar bisa mendapatkan kembali semangat untuk terbang tinggi menggapai cita-cita.

7. Mimpi terbang ke atas gunung

Mimpi terbang yang satu ini pertanda ada kabar gembira untuk si pemimpi. Menurut Primbon Jawa, orang yang mengalami mimpi ini akan mendapatkan kemudahan pada setiap langkah dalam urusannya menggapai cita-cita.

Baca Juga: Telinga Kanan Panas di Waktu Tertentu? Ini 12 Makna Menurut Primbon Jawa

8. Mimpi terbang dengan balon udara

Mimpi terbang yang ini termasuk pertanda kurang bagus. Menurut Primbon Jawa, sang pemimpi akan mengalami masalah rezeki dan jodoh.

Namun, tak usah khawatir dengan hal ini, sebab masalah tersebut akan kembali pulih. Yang terpenting adalah pasrahkan semua kepada Tuhan.

Itulah tadi 8 arti mimpi terbang menurut Primbon Jawa. Semoga bisa bermanfaat.***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: Youtube

Tags

Terkini

Terpopuler