Ini Daftar 10 Weton Menurut Primbon Jawa Akan Beruntung Sampai Tua

11 Oktober 2021, 12:52 WIB
Ilustrasi 10 Weton Menurut Primbon Jawa Akan Beruntung Sampai Tua /Pixabay/

PORTAL SULUT - Dari ke 35 Weton yang ada, ternyata ada beberapa weton yang diramalkan hidup beruntung sampai tua.

Weton merupakan penanggalan hari lahir sesuai penggalan kalender Jawa.

Hingga sekarang weton dalam Primbon Jawa masih dipercaya oleh Masyarakat Indonesia terlebih khusus masyarakat Jawa.

Baca Juga: 4 Weton Dikenal Jujur dan Rezeki Paling Mujur

Primbon Jawa adalah sebuah tradisi dalam mengenap dan meramal segala hal dalam hidup manusia, mulai dari menentukan masa tanam, meramal kecocokan jodoh hingga menggambarkan karakter seseorang.

Menurut kepercayaan masyarakat Jawa, weton bisa digunakan menentukan jalan nasib bahkan rezeki seseorang.

Kemudian, dalam artikel ini akan membahas tentang weton yang beruntung dan hidup enas sampai tua

Lantas apa saja weton daftar yang dimaksudkan hidup enak sampai tua?

Dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.coma dari kanal youtube Naura Komputer.

Berikut 10 daftar weton beruntung dan hidup enak sampai tua :

1. Rabu Pahing (16)

Weton rabu pahing diperkirakan akan enak hidupnya karena berada di naungan tunggak semi yang artinya selalu mendapatkan rezeki.

Selain itu, weton rabu pahing berada dalam naungan ilmu latipan yang berarti pandai dalam segala bidang ilmu dan tulus banyu, yang artinya baik orangnya ikhlas dan beruntung dalam urusan pekerjaannya.

Baca Juga: 10 Tanda Khodam Sunan Kalijaga Telah Menyatu dengan Diri Anda, Nomor 6 Paling Mencolok Menurut Primbon Jawa

2. Kamis kliwon (16)

Weton kamis kliwon berada dalam naungan wasesasegara, ilmu latipan dan tulus banyu.

Wasesasegara yang artinya banyak rezeki dan baik budi pekertinya.

Ilmu latipan yang artinya pandai dalam segala bidang ilmu.

Kemudian, tulus banyu yang artinya baik orangnya, ikhlas dan beruntung dalam urusan pekerjaannya.

3. Ahad wage (9)

Weton ahad wage yang artinya banyak rezeki dan baik budi pekertinya, dihormati, disegani dan sebagai sosok pengayom yang sangat baik

Weton ahad wage juga dicintai banyak orang, berkedudukan tinggi dan dianugerahi keberuntungan sepanjang hidupnya.

4. Jumat kliwon (14)

Weton ini berada dalam naungan tunggak semi yang bermakna artinya selalu mendapatkan rezeki.

Selain itu,  weton jumat kliwon yang berada dalam naungan nuhan rembulan artinya hidup selalu diselemuti keberuntungan dan kesejaterahaan.

Baca Juga: 5 Kegiatan Sederhana Ini Ternyata Ampuh Mengusir Makhluk Halus dari Rumah, Bisa Langsung Dipraktekkan

5. Kamis legi (13)

Weton ini berada dalam naungan tunggak semi dan puatkemenangan.

Weton kami legi artinya selalu mendapatkan rezeki dan sering mendapatkan kemenangan dan keberuntungan.

6. Selasa pon (10)

Weton ini berada dalam naungan tunggak semi yang bermakna selalu mendapatkan rezeki dan danuatu yang berarti diselimuti kebahagian atau enak hidupnya hingga lanjut usia.

7. Rabu pon (14)

Weton ini berada dalam naungan satria wibawa yang artinya selalu mendapatkan anugerah, kenikmatan dan kebahagiaan.

Weton rabu pon juga berada dalam naungan nuhan rembulan yang bermakna hidupnya diselimuti keberuntungan dan kesejaterahaan.

8. Selasa Pahing (12)

Weton ini berada dalam naungan wasesasegara artinya banyak rezeki dan baik budi pekertinya.

Kemudian, weton ini juga berarti orang tersebut memiliki pengaruh yang besar, dihormati dan disegani banyak orang.

9. Rabu legi (12)

Weton ini berada dalam naungan wasesasegara dan idis bumi.

Weton rabu legi yang artinya, banyak rezeki dan baik budi pekertinya kemudian, yang bersangkutan memiliki pengaruh yang besar, dihormati dan disegani banyak orang.

10. Senin Wage (8)

Weton ini berada dalam naungan tunggak semi yang bermakna selalu mendapatkan rezeki.

Selain itu, ilmu latipan yang bermakna pandai dalam segala bidang ilmu.

Itulah rangkuman daftar weton yang beruntung dan hidup enak sampai tua, akan tetapi semua bergantung dari usaha yang dilakukannya.

Kemudian, untuk semua daftar weton juga memiliki keberuntungan yang sama jika selalu berusaha dan kerja keras dan doa kepada Sang Pencipta.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler