17 Weton Ini akan Lancar Rezeki dan Keberuntungan Seumur Hidup, menurut Primbon Jawa

5 Oktober 2021, 11:05 WIB
17 weton yang diprediksi bakal sukses, lancar rezekinya dan selalu beruntung seumur hidupnya /Ilustrasi/Pixabay/JOhaza/

PORTAL SULUT – Berikut 17 weton yang diprediksi bakal sukses, lancar rezekinya dan selalu beruntung seumur hidupnya, menurut Primbon Jawa.

Dalam kitab Primbon Jawa telah ditulis bahwa setiap orang memiliki weton dan neptu yang menjadi tanda hari kelahiran mereka di dunia.

Dalam budaya Jawa, weton dan neptu yang digambarkan dalam Primbon, dapat digunakan sebagai sarana untuk memprediksi atau melihat keberuntungan nasib seseorang.

Baca Juga: Binatang Pembawa Petaka dan Bikin Rezeki Seret, Menurut Primbon Jawa Segera Usir

Tidak hanya itu, masyarakat Jawa juga dapat memprediksi jalan jodoh, kesuksesan, hinggakesialan seseorang melalui perhitungan weton dan neptu mereka.

Percaya atau tidak, perhitungan weton dan neptu merupakan kebudayaan warisan turun-temurun dari nenek moyang masyarakat Jawa yang masih banyak dilakukan hingga saat ini.

Bahkan bukan hanya suku Jawa saja, ilmu memprediksi sudah ada dan berkembang di seluruh dunia, seperti Cina dengan fengshui, ilmu astrologi di negara barat dan suku-suku lainnya di dunia ini.

Sedangkan bagi kebanyakan masyarakat Jawa, kitab Primbon memiliki arti penting dalam menentukan nasib seseorang, termasuk pemilik weton apa saja yang dipayungi keberuntungan dan rezeki melimpah.

Primbon Jawa adalah kitab warisan leluhur Jawa yang berorientasi pada relasi antara kehidupan manusia dan alam semesta, seperti weton tentang keberuntungan atau rezeki orang-orang tertentu.

Di sisi lain, menjadi kaya raya dan hidup dengan senang tanpa adanya beban itu merupakan hal yang paling diimpikan banyak orang.

Rupanya keberuntungan tersebut bisa dilihat melalui weton.

Seperti diketahui, weton bukan hanya digunakan untuk perihal jodoh dan mengetahui karakter seseorang, namun juga bisa untuk melihat kesuksesan dan kekayaan.

Dikutip PortalSulut.PikiranRakyat.com dari ulasan praktisi Primbon Jawa, Endang Gunawan melalui kayak YouTube E2TV, berikut review weton dan neptu yang diprediksi bakal sukses lancar rezeki dan mendapatkan keberuntungan dalam hidup mereka:

Baca Juga: Arti Mimpi Gigi Copot Menurut Primbon Jawa, Makna Nomor 4 Menakutkan!

1. Rabu Pahing

Pemilik weton dengan neptu 16, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Tunggak Semi, artinya sosok yang terus-menerus mendapatkan rejeki tanpa batas.

Selain itu, pemilik weton Rabu Pahing juga dinaungi Ilmu Latipan yang berarti orang ini pandai dalam segala bidang ilmu.

Masih menurut Primbon Jawa, weton Rabu Pahing juga dinaungi Tulus Banyu yakni memiliki karakter baik hati, ikhlas, tulus, dan beruntung dalam hal pekerjaan.

2. Kamis Kliwon

Pemilik weton dengan neptu 16 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Waseso Segoro yang berarti banyak rezeki dan baik budi pekertinya

Di samping itu, weton Kamis Kliwon juga dikatakan berada dalam naungan Ilmu Latipan yakni pandai dalam segala bidang ilmu

Juga dinaungi Tulus Banyu yang berarti memiliki karakter baik hati, ikhlas, tulus, dan beruntung dalam hal pekerjaan.

3. Minggu Wage

Pemilik weton dengan neptu 9 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Waseso Segoro yakni banyak rezeki dan baik budi pekertinya

Kemudian, weton Minggu Wage juga dinaungi Ginuron Keringan yang artinya banyak dihormati, disegani, dan sebagai sosok pengayom yang sangat baik.

Selanjutnya weton Minggu Wage menurut Primbon Jawa, juga dinaungi Dadi Kayu yakni dicintai banyak orang, berkedudukan tinggi, dan dianugerahi keberuntungan terus-menerus sepanjang hidupnya.

4. Jumat Kliwon

Pemilik weton dengan neptu 14 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Tunggak Semi yakni sosok yang terus-menerus mendapatkan rejeki tanpa batas.

Selain itu weton Jumat Kliwon juga dinaungi Nohan Rembulan yang berarti hidupnya diselimuti keberuntungan dan kesejahteraan.

Baca Juga: 7 Weton Paling Bagus Menurut Primbon Jawa, Dijamin Hidup Enak Sampai Tua, Kamu Termasuk?

5. Kamis Legi

Pemilik weton dengan neptu 13 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Tunggak semi yakni selalu mendapatkan rezeki yang melimpah ruah dan tak terputus.

Di samping itu, weton Kamis Legi juga dinaungi Kuat Kemenangan, artinya sering mendapat kemenangan dan keberuntungan dalam hidupnya.

6. Selasa Pon

Pemilik weton dengan neptu 10 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Tunggak Semi, artinya selalu mendapatkan rezeki yang melimpah ruah dan tak terputus.

Menurut kitab Primbon Jawa, weton Selasa Pon juga dinaungi Dangu Watu, yakni diselimuti kebahagiaan atau enak hidupnya hingga lanjut usia.

7. Rabu Pon

Pemilik weton dengan neptu 14 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Satria Wibawa yakni selalu mendapatkan anugerah kenikmatan, kemudahan dan kebahagiaan.

Selain itu, weton Rabu Pon juga dinaungi Nohan Rembulan yang berarti hidupnya diselimuti keberuntungan, kesejahteraan dan kebahagiaan hidup.

8. Selasa Pahing

Pemilik weton dengan neptu 13 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Waseso Segoro, yakni banyak rezeki dan baik budi pekertinya

Kemudian, weton Selasa Pahing disebut berada pula dalam naungan Gigis Bumi, yakni bersangkutan memiliki pengaruh yang besar, dihormati, dan disegani banyak orang.

9. Rabu Legi

Pemilik weton dengan neptu 12 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Waseso Segoro, artinya banyak rezeki dan baik budi pekertinya

Selain itu, weton Rabu Legi juga dinaungi Gigis Bumi yakni bersangkutan memiliki pengaruh yang besar, dihormati, dan disegani banyak orang.

Baca Juga: MENGERIKAN! Jangan Sampai Anda Kena 9 Pelet Ini, Nomor 9 Hanya Lewat Senyuman

10. Senin Wage

Pemilik weton dengan neptu 8 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Tunggak Semi, yaitu selalu mendapatkan rezeki yang melimpah ruah dan tak terputus.

Ilmu Latipan atau orang yang pandai dalam segala bidang ilmu, disebut juga ikut menaungi weton Senin Wage menurut Primbon Jawa.

11. Senin Legi

Pemilik weton dengan neptu 9 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Ginuron Keringan, artinya banyak dihormati, disegani, dan sebagai sosok pengayom yang sangat baik.

Dadi Kayu yang dicintai banyak orang, berkedudukan tinggi, dan dianugerahi keberuntungan terus-menerus sepanjang hidupnya, juga turut menaungi weton Senin Legi.

12. Selasa Wage

Pemilik weton dengan neptu 7 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Satria Wibawa yang berarti selalu mendapatkan anugerah kenikmatan, kemudahan dan kebahagiaan.

Selain itu, weton Selasa Wage juga dinaungi Tulus Banyu, yakni memiliki karakter baik hati, ikhlas, tulus, dan beruntung dalam hal pekerjaan.

13. Sabtu Pon

Pemilik weton dengan neptu 16 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Ilmu Latipan yakni orang yang pandai dalam segala bidang ilmu

Tulus Banyu yang berarti memiliki karakter baik hati, ikhlas, tulus, dan beruntung dalam hal pekerjaan, disebut dalam Primbon Jawa, juga turut menaungi weton Sabtu Pon.

14. Sabtu Legi

Pemilik weton dengan neptu 14 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Sumur Sinaba yakni sosok yang sangat baik, aspek sosial sangat bagus.

Kemudian, weton Ssabtu Legi juga dinaungi Nohan Rembulan yang berarti hidupnya diselimuti keberuntungan, kesejahteraan dan kebahagiaan hidup.

15. Minggu Kliwon

Pemilik weton dengan neptu 13 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Sumur Sinaba, artinya sosok yang sangat baik, aspek sosial sangat bagus.

Selanjutnya, weton Minggu Kliwon juga disebut dinaungi oleh Kuat Kemenangan yakni sering mendapat kemenangan dan keberuntungan dalam hidupnya.

16. Kamis Pahing

Pemilik weton dengan neptu 17 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Satria Wibawa yakni selalu mendapatkan anugerah kenikmatan, kemudahan dan kebahagiaan.

Ginuron Keringan yang artinya banyak dihormati, disegani, dan sebagai sosok pengayom yang sangat baik, juga ditulis dalam Primbon Jawa turut menaungi weton Kamis Pahing.

17. Sabtu Kliwon

Pemilik weton dengan neptu 17 ini, dalam Primbon Jawa disebut berada dalam naungan Satria Wibawa yakni selalu mendapatkan anugerah kenikmatan, kemudahan dan kebahagiaan.

Selain itu, weton Sabtu Kliwon juga dinaungi Ginuron Keringan yang berarti banyak dihormati, disegani, dan sebagai sosok pengayom yang sangat baik.

Itulah 17 weton yang diprediksi dalam Primbon Jawa akan selalu dibanjiri rezeki dan keberuntungan.

Terlepas dari mendapatkan keberuntungan atau tidak, semuanya tergantung dari ikhtiar dan doa yang dipanjatkan kepada Sang Pencipta.

Alangkah lebih baik sebagai manusia selalu berusaha menjadi yang lebih baik, ikhlas, tawakal, ikhtiar dan jangan lupa memanjatkan puji syukur ke hadirat Allah.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler