LEBIH MURAH!! Harga WULING ALVEZ 2023 Bikin Kompetitornya KALAH TELAK

- 27 Februari 2023, 06:36 WIB
LEBIH MURAH!! Harga WULING ALVEZ 2023 Bikin Kompetitornya KALAH TELAK
LEBIH MURAH!! Harga WULING ALVEZ 2023 Bikin Kompetitornya KALAH TELAK /

PORTAL SULUT - Wuling Alvez 2023 sudah resmi diluncurkan. SUV terbaru Wuling ini resmi melantai saat hari pertama gelaran IIMS atau Indonesia International Motor Show 2023.

Wuling Alvez pun disebut-sebut sebagai adik kandung dari Wuling Almaz.
Dan sebagai pemain baru apa bekal Wuling Alvez untuk melawan kompetitornya?

Dikutip Portal Sulut dari Channel YouTube Auto DP, harga wuling Alves paling menggiurkan di kelasnya. Masuk di segmen SUV compact, Wuling Alvez harus bersaing ketat dengan banyak pabrikan seperti Honda HR-V yang begitu menguasai pasar, lalu ada juga Hyundai Creta yang jadi pemain baru tapi langsung merangsek ke posisi kedua.

Baca Juga: SUV IMPIAN!! Nissan Pathfinder Reinkarnasi Terrano 2023 Terbaru, Lawan Pajero dan Fortuner

Dari pabrikan Korea lainnya ada KIA Sonet yang juga tidak bisa dipandang sebelah mata, tapi kalau melihat dari harga yang dipakai Wuling Motors, bisa jadi Wuling Alvez juga bisa menyenggol SUV Ukuran lebih kecil seperti Honda WR-V, Toyota Raize sampai Daihatsu Rocky.

Sepertinya cukup menarik strategi yang dilakukan Wuling. Menariknya harga Wuling Alvez Justru lebih dekat dengan hatchback populer Honda Brio RS, sebab Wuling Alvez dipasarkan dengan harga mulai Rp.209 juta hingga Rp.295 juta untuk tipe tertingginya.

Wuling Alvez ini memakai mesin Formo Max yang disempurnakan. Wuling Alvez menggunakan mesin 1,5 liter Naturally Aspirated 4 silinder DVVT DOHC.

Mesinnya berkapasitas 1485 cc ini setara dengan yang digunakan wuling Formo Max Pickup, namun wuling memberi settingan berbeda. Wuling Alvez dibuat dengan penggerak roda depan dan di RPM tinggi, sementara Formo Max lebih ke torsi dengan RPM rendah karena kebutuhannya untuk angkut beban berat.

Soal tenaganya Wuling Alvez sanggup mengeluarkan daya Puncak 106 PS di 5800 RPM dan torsi maksimumnya 143 Nm di 4600 RPM, sementara Formo Max tenaga maksimumnya ada di 99 PS pada 5800 RPM dengan torsi 140 Nm pada 4400 RPM.

Baca Juga: Suzuki Fronx 2023 Spesifikasi Lebih Mutakhir dari Baleno, Sepadan Dengan Harga Rp 100 Juta

Desain stylish SUV ini menonjolkan tampilan penuh gaya dengan desain Slick dan stylish. Compact SUV ini didukung dengan Dynamic dual tone color, penggunaan LED DRL serta adjustable LED di lampu utama dan LED lampu belakang, Bolt from grill design kaki-kakinya pakai velg 16 inci dengan gaya cutting edge yang khas anak muda, Overall SUV ini tampak fashionable dan stylish.

Tak hanya eksteriornya yang stylist, Interior Wuling Alvez yang modern juga jadi kelebihannya, Pabrikan 5 berlian mengklaim bahwa kabin SUV ini mengutamakan style dan kecanggihan, misalnya ada electric sunroof yang membuat kabin jadi lebih lapang, lalu ada head unit layar sentuh berukuran 10,25 inch dan panel instrumen TFT berukuran 7 inch, serta interior Wuling Alvez dilapisi material premium.

Dari segi dimensinya Wuling Alvez sedikit lebih pendek dari HRV, namun masih lebih panjang dari Creta, sementara jarak sumbu rodanya dibanding kompetitor Wuling Alvez jadi yang paling pendek.

Meskipun berdimensi compact SUV ini bisa muat hingga 5 penumpang, jok belakangnya bisa direbahkan agar penumpang mendapatkan posisi duduk yang semakin nyaman.
Kemudian bila ada kebutuhan untuk angkut barang, jok belakangnya juga bisa dilipat rata sehingga menghasilkan kapasitas bagasi yang luas.

Soal fitur, seperti lini produk Wuling lainnya yang mengaplikasikan Wuling Silver Logo, Wuling Alvez juga dilengkapi dengan teknologi pintar dan modern. ada WIND, LOV dan ADAS.

Fitur WIND sendiri memungkinkan pengemudi memberikan perintah suara dalam bahasa Indonesia untuk melakukan berbagai pengaturan di mobil.

Baca Juga: New Xpander Cross 2023 Bermesin Gahar Siap Singkirkan Toyota Rush 2023 Kelas SUV, Ini Harga Terbaru

Fitur LOV bisa membuat pemilik Wuling Alvez menjadikan gawai pintarnya sebagai remote control kendaraannya, beragam pengaturan bisa dioperasikan melalui smartphone seperti membuka tutup jendela, menghidupkan dan mematikan mesin, menyalakan AC, dan mengetahui lokasi mobil sampai dengan geovensi.

Kemudian untuk ADAS (Advanced Driver Assistance System) terdapat tiga kategori fitur Adas di SUV ini, yakni Adaptive Cruise, Lane Recognition dan Safe Distance & Braking Assistance.

Dibanding kompetitornya Wuling Alvez punya pilihan transmisi manual 6 percepatan dan otomatis CVT, ini sama dengan Creta yang juga hadir dengan transmisi manual 6 speed dan otomatis, yang Hyundai disebut sebagai IPT sementara HRV cuma tersedia transmisi CVT.

Tipe transmisi manual cuma ada di Wuling Alvez SE yang harganya Rp.229 juta, ini jauh lebih terjangkau dibanding harga Hyundai Creta transmisi manual yang ada di tipe Active yaitu Rp.291,3 juta.*

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah