DAIHATSU SIRION 2022, City Car yang Laris Manis di Indonesia

- 24 Desember 2022, 06:10 WIB
Daihatsu Sirion 2022
Daihatsu Sirion 2022 /


PORTAL SULUT - Pabrikan mobil Daihatsu kembali hadirkan Daihatsu Sirion 2022 ke pasar mobil Indonesia.

Diketahui Sirion yang merupakan besutan Daihatsu ini telah meluncur ke tanah air sejak 2 Juni 2022 pada beberapa bulan yang lalu.

Daihatsu Sirion yang mengusung tagline 'Sahabat Muda', akhirnya menjadi City Car yang laris manis, hingga dikatakan terjual lebih dari 36 ribu unit sejak awal peluncurannya pada tahun 2007 silam.

Baca Juga: GRAND VITARA HYBRID, Mobil Persembahan SUZUKI Paling Ditunggu di Tahun 2023

Seperti dilansir Portal Sulut dari Channel YouTube Auto DP, Sabtu 24 Desember 2022, disebutkan bahwa Daihatsu Sirion juga dikenal sebagai salah satu icon mobilnya anak muda di Indonesia.

Kehadirannya sebagai mobil trend anak muda, otomatis membuat Daihatsu Sirion 2022 ini, mendapat perhatian sebagai pilihan citycar di Indonesia.

Dikatakan juga, mobil ini memang disiapkan untuk menantang pasar penjualan Honda Brio RS yang seakan-akan melenggang sendirian di tanah air.

Improvisasi pun dilakukan oleh Daihatsu, dengan menghadirkan fitur-fitur yang lebih canggih.

Secara desain mobil Daihatsu Sirion 2022, memang tak banyak berubah namun pada beberapa detail terdapat tambahan desain yang membuatnya terlihat lebih keren dan sporty.

Selain itu, dari sisi teknis juga terdapat beberapa perubahan, seperti pada penggunaan transmisi berteknologi baru.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah