Suzuki Fronx 2023 Spesifikasi Lebih Mutakhir dari Baleno, Sepadan Dengan Harga Rp 100 Juta

26 Februari 2023, 19:28 WIB
Suzuki Fronx 2023 /Tangkapan Layar YouTube Area of Interest//

PORTAL SULUT – Semesta otomotif tanah air geger kembali karena kehadiran Suzuki Fronx 2023.

Dipamerkan di pameran otomotif Auto Expo di India, Suzuki Fronx 2023 ini diketahui bisa dibeli dengan gocek Rp 100 juta.

Kabar terbaru, Suzuki Fronx 2023 ini bakal bersaing sengit dengan Grand Vitara, Toyota Razer, dan Daihatsu Rocky.

Baca Juga: New Xpander Cross 2023 Bermesin Gahar Siap Singkirkan Toyota Rush 2023 Kelas SUV, Ini Harga Terbaru

Para pecinta SUV juga membuat para konsumen penasaran dengan spesifikasi Suzuki Fronx 2023.

Dari tampilannya saja, Suzuki Fronx 2023 ini terlihat sangat mewah dan elegan.

Namun demikian bagaimana dengan spesifikasi lengkap dari SUV teranyar ini?

Mobil Suzuki termutakhir ini mengusung konsep mewah dan modern, terlihat dari eksteriornya yang berkelas.

Lalu lampu utamanya didesain dengan gaya bertingkat yang khas Grand Vitara.

Penyegaran terbaru terlihat dari grill mobil SUV, yang didesain dengan sentuhan silver dan hitam.

Disertai pula DRL yang bisa menyambung ke sampnig kiri dan kanan mobil ini.

Di bagian bumper, terlihat lebih sporty dengan sentuhan warna silver serta kaca samping yang trendy.

Baca Juga: Produk Teranyar dan Elegan, New Daihatsu Ayla 2023 LCGC, Dibanderol di Bawah 100 Juta

Suzuki Fronx 2023 pun dibekali body cladding besar dengan velg dual tone 17 inci.

Di samping itu dimensinya tidak jauh berbeda dengan Baleno Crossover dengan panjang 3.995 mm lebar 1765 mm serta tinggi 1550 mm.

Dan jarak sumbu roda berukuran 2520 mm.

Desain interior sendiri menarik dikupas karena mirip dengan Suzuki Baleno, tapi dibekali panel silver kekinian berbentuk V yang ikonik.

Kemudian dilapisi nuansa merah dan hitam, sampai aura kemewahannya kian terpancar dari dalam mobil.

Teknologi canggih berfitur LED multi reflector headlamp, DRL head unit touchscreen 9 inch, wireless Android auto, Apple carplay, Cruise control Head Up Display, wireless charging, sampai shift sound system dari art 6 buah airbag ESP Hill hold control serta fitur telematika Suzuki Connect.

Yang membuat lebih menarik, dapur pacu memakai dua mesin 1 liter boosterjet bertenaga 99 horsepower dan torsi 148 nm.

Baca Juga: Siap Gulingkan Honda Brio, Agya Akhirnya Keluarkan Versi Terbaru

Mesin selanjutnya ada pula naturally aspirated 1,2 liter bertenaga 90 PS serta torsi 113 nm.

Tenaga tersebut dibantu dengan transmisi manual 5 percepatan.

Untuk mesin turbo dibantu transmisi otomatis 6 percepatan serta transmisi AGS.

Mobil mutakhir ini pun menampilkan beberapa tipe yaitu ada Stigma 1,2 liter manual transmission.

Serta Delta 1,2 liter manual, automatic manual transmission Delta plus 1,2 liter, Delta plus 1 liter, dan alpha 1 liter turbo.

Mengenai harganya, SUV teranyar Suzuki Fronx 2023 ini dibanderol kurang lebih 8000 hingga 11000 lakh.

Atau berharga Rp 148 juta sampai Rp 204 juta rupiah.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler