Prediksi Skor Portugal vs Swiss di Piala Dunia 2022: Statistik Tim, Head to Head, dan Prakiraan Pemain

- 6 Desember 2022, 13:11 WIB
Jelang laga Portugal vs Swiss di Piala Dunia 2022./tangkapan layar YouTube./@SCTV./
Jelang laga Portugal vs Swiss di Piala Dunia 2022./tangkapan layar YouTube./@SCTV./ /

Di laga pamungkas melawan Korea Selatan, Portugal tidak mampu mempertahankan keunggulan, meski sudah berhasil mencetak gol melalui Ricardo Horta di menit ke-5.

Portugal yang harus menyerah 1-2 (1-0) dari Taeguk Warriors –julukan Timnas Korea Selatan, tetap lolos ke babak 16 besar dengan status juara grup.

Sebaliknya Swiss, berhasil lolos ke fase knockout dengan status runner up Grup G di bawah Brasil.

Baca Juga: Lowongan Volunteer atau Relawan Piala Dunia U20 2023, Ini Link Pendaftaran, Cara Daftar dan Syaratnya

Rossocrociati atau Palang Merah –julukan Timnas Swiss– mengumpulkan poin sama seperti Brasil, yaitu enam, namun kalah dalam hal selisih gol.

Petualangan Swiss di penyisihan Grup G terbilang menarik, di mana Xherdan Shaqiri dkk lebih dulu menang atas Kamerun dengan skor 1-0 (0-0).

Selanjutnya, Swiss nyaris menahan imbang Brasil setelah di laga kedua mereka bermain kacamata hingga menit 83’, namun akhirnya Swiss kebobolan dengan skor tipis 0-1 melalui gol dari Casemiro.

Di laga pamungkas yang berlangsung dramatis, di mana kedua tim saling balas mencetak gol, Swiss akhirnya berhasil menutup kemenangan dengan skor 3-2 (2-2) atas Serbia.

Baca Juga: Prediksi, Pasar Taruhan, Head to Head Maroko vs Spanyol Piala Dunia 2022: Spanyol Diunggulkan Menang Satu Gol

Menghadapi Portugal di perebutan tiket ke perempat final Piala Dunia 2022, Timnas Swiss diprediksikan bakal menelan kekalahan.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x