Ibunda Berhutang Demi Beli Sepatu, Kisah Pratama Arhan yang Menjadi Pemain Muda Terbaik AFF Cup 2020

- 3 Januari 2022, 08:33 WIB
Ibunda Berhutang Demi Beli Sepatu, Kisah Pratama Arhan yang Menjadi Pemain Muda Terbaik AFF Cup 2020
Ibunda Berhutang Demi Beli Sepatu, Kisah Pratama Arhan yang Menjadi Pemain Muda Terbaik AFF Cup 2020 /Rivaldi Nurfikri Alghifari /Instagram @pratamaarhan8

PORTAL SULUT — Meski kembali menerima kekalahan di ajang AFF Cup 2020, Timnas Indonesia patut berbangga kepada para pemainnya.

Berkat penampilan yang luar biasa dan semangat juang yang tinggi, laga final AFF Cup 2020 menyajikan tontonan super epik.

Tak kalah prestisius, beberapa pemain Indonesia mampu membuat penonton sepak bola di seluruh Asia Tenggara, khususnya masyarakat Indonesia terpukau.

Baca Juga: Shin Thae-yoong Tak Akan Bertahan Lama Melatih Timnas Indonesia, Benarkah? Berikut Ramalan Hard Gumay

Salah satu yang menjadi sorotan di ajang AFF Cup kali ini adalah pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan, yang dinobatkan sebagai pemain muda terbaik dalam AFF Cup 2020.

Diketahui, usia rata-rata pemain Timnas Indonesia berkisar antara 20-25 tahun, dan Pratama Arhan yang baru menginjak usia 20 tahun ini, mampu menyabet gelar di ajang AFF Cup 2020 itu.

Pratama Arhan terpilih menjadi pemain muda terbaik dalam AFF Cup 2020, yang mengalahkan para pesaingnya dari berbagai negara yang menjadi kontestan dalam ajang tersebut.

Namun siapa sangka, prestasi yang diraih oleh pemain yang dikenal dengan "lemparan roketnya" ini didapat dari kerja keras dan dukungan keluarga, yang salah satunya dari ibundanya.

Cerita ini pun dibagikan oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, yang mengatakan bahwa ibunda dari Pratama Arhan adalah sosok penting yang membawa Pratama Arhan dalam meraih impiannya tersebut.

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x