Sandy Walsh Dapat Dukungan dari Sang Kakek untuk Bela Timnas Indonesia

- 29 November 2021, 04:56 WIB
Sandy Walsh
Sandy Walsh /Instagram.com/@sandywalsh

PORTAL SULUT - Berbeda dengan Emil Audero yang mendapat penolakan membela Timnas Indonesia. Penolakan tersebut datang dari sang ayah, Edy Audero.

Kiper Sampdoria diminta oleh sang Ayah agar menolak membela Timnas Indonesia. Menurut Edy Audero, Emil Audero lebih fokus bermain di Italia untuk menjaga karier sang anak. Sebab kata Edy, selain prestasi sepak bola Italia jauh lebih maju ketimbang Indonesia.

Pernyataan Edy Audero itu sontak menjadi pembicaraan oleh warga net. Sebagian netizen beranggapan tanggapan Edi soal sepak bola Indonesia terlalu sinis.

Baca Juga: Riuji Utomo Ucapkan Perpisahan dengan Penang FC Lewat Akun Instagramnya

Imbasnya, akun Instagram milik Emil Audero dibanjiri oleh netizen Indonesia yang mengomentari sang ayah begitu sombong.

Akan tetapi berbeda justru dialami oleh calon pemain naturalisasi lainnya Sandy Walsh. Pemain yang satu ini mendapatkan dukungan penuh dari sang kakek agar membela Timnas Indonesia.

Kakek dari Sandy Walsh punya anggapan bahwa Indonesia merupakan negara yang memiliki atsmosfer luar biasa untuk sepak bola. Bahkan sang kakek sangat mendukung penuh agar sang cucu yangkini membela klub Belgia KV Mechelen.

"Kakek saya selalu mengingatkan, jangan sampai lupa dengan sepakbola Indonesia, karena di Indonesia atmosfernya sepak bola sangat gila," terang Sandy Walsh seperti dikutip Portal Sulut dari wawancara Sandy Walsh bersama akun channel KR TV pada, Senin 29 November 2021.

Baca Juga: Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Edy Mulyadi: Mimpi Kali

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x