Kylian Mbappé Pesepakbola Pertama yang Kontak Langsung dengan Astronout Pendukung Timnas Prancis di EURO 2020

- 8 Juni 2021, 10:50 WIB
Kylian Mbappe
Kylian Mbappe /instagram.com/@psg

PORTAL SULUT – Striker Timnas Prancis, Kylian Mbappé menjadi pesepakbola pertama yang kontak langsung dengan seorang astronot di luar angkasa menjelang EURO 2020.

Kylian Mbappé begitu bersemangat mendapat kesempatan berbicara dengan Thomas Pesquet, seorang astronot berkebangsaan Prancis yang kini tergabung dalam European Space Agency (ESA).

Kylian Mbappé berada di rumahnya di Prancis pada pertemuan virtual itu, sedangkan Thomas Pesquet di Columbus, sebuah laboratorium luar angkasa milik Badan Antariksa Eropa.

Baca Juga: Ingat Ya, Ini Jadwal Lengkap Piala Eropa 2020, Live RCTI dan Mola TV 12 Juni-12 Juli 2021

“Hai, Thomas, senang bertemu denganmu. Ini sangat menyenangkan,” ucap Kylian Mbappé seperti dilansir PortalSulut.PikiranRakyat.com dari laman resmi UEFA pada Senin, 7 Juni 2021.

Thomas Pesquet juga mengatakan bahwa dirinya bisa mendengar dengan keras dan jelas suara dari Kylian Mbappé.

“Selamat datang di Stasiun Luar Angkasa. Saya di laboratorium Columbus Badan Antariksa Eropa,” lanjut Thomas Pesquet.

Ia mengungkapkan bahwa ukuran laboratorium stasiun luar angkasa itu sebesar sebuah lapangan sepak bola.

Thomas mengaku sangat suka sepak bola, bahkan dirinya pendukung berat Timnas Prancis berlaga di EURO 2020.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x