TERKINI! Timnas Indonesia U-23 batal lawan Bangladesh di FIFA match Day, Simak 3 Alasannya Disini

13 Januari 2022, 22:34 WIB
Fifa Match Day Timnas Indonesia U-23 Batal/ Tangkap Layar YouTube Sobatsport7 ID /

PORTAL SULUT - Timnas Indonesia U-23 batal lawan Bangladesh di FIFA match Day.

Timnas Indonesia batal menggelar laga persahabatan melawan Bangladesh pada FIFA match Day, yang semula dijadwalkan berlangsung 24 dan tanggal 27 Januari 2022, di stadion I Wayan Dipta Bali. Dikutip dari kanal YouTube Sobatsport7 ID Kamis 13 Januari 2022.

Baca Juga: Heboh! Pemain Laos Terlibat Pengaturan Pertandingan, Media Vietnam Seret Timnas Indonesia

Vaksinasi menjadi alasan utama Bangladesh batal melawan Timnas Indonesia.

Saat ini sebanyak 10 pemain Bangladesh belum mendapatkan vaksin Covid-19.

Baca Juga: Heboh! Selain Mesut Ozil, Rans Cilegon FC Disebut Bakal Datangkan Ronaldinho

Kedua pihak asosiasi sepakbola Bangladesh, sudah berusaha untuk mendapatkan fasilitas vaksin kepada pemerintah setempat.

Akan tetapi sampai hari ini pihak asosiasi sepakbola Bangladesh, menyampaikan kepada PSSI keinginan mendapatkan vaksin itu tidak terwujud.

Baca Juga: Intip Gaji dan Biaya Transfer Mesut Oezil ke RANS Cilegon FC

Peraturan di Indonesia mewajibkan setiap warga negara asing yang datang, sudah melakukan vaksin dua kali, dan karantina selama tujuh hari. 

Hingga saat ini, PSSI masih berusaha Mencari Pengganti Bangladesh, untuk menghadapi Timnas Indonesia akhir bulan ini.

Terkait perubahan lawan tanding pelatih timnas Indonesia, Shin Tae Yong yang sudah menyetujuinya.
"Alasan tidak jadi bertanding melawan Bangladesh dapat diterima dan masuk akal," ucap Shin Tae Yong.

Baca Juga: Hadir di Podcast Deddy Corbuzier, Shin Tae-yong Beberkan Kelemahan Pemain Timnas: Ada 3 Hal ini

Tiga alasan Timnas Indonesia batal lawan Bangladesh, satu masalah vaksin. Peraturan di Indonesia terkait warga negara asing yang masuk harus mendapatkan vaksin dosis kedua minimal 14 Hari sebelum keberangkatan ke Indonesia.

Sementara itu di skuad Bangladesh saat ini terdapat 10 pemain yang baru divaksin dosis pertama.

Dua, kita ingin lama dikarantina berdasarkan surat edaran satuan tugas penanganan Covid-19 nomor 1 Tahun 2022 tentang protokol kesehatan perjalanan luar negeri, pada masa pandemi Corona, wajib menjalani karantina selama tujuh hari sedangkan dikutip dari Antaranews Yunus Nusi mengatakan Bangladesh menolak dikarantina selama satu minggu.

Baca Juga: Dianggap Heroik, Warganet Serbu Akun Instagram Mantan Punggawa Persibom Javier Roca

Tiga, datang mepet penolakan Bangladesh terhadap masa karantina selama tujuh hari, karena mereka datang mepet dengan hari laga uji coba tanggal 24 Januari.

Bangladesh tiba di Indonesia pada tanggal 20 Januari. Jadi Menurut kalian Timnas Indonesia U-23 harus Mencari Pengganti negara mana? ***

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta

Tags

Terkini

Terpopuler