Harga Pertalite Sama dengan Harga Premium, Ini Lokasinya

- 13 September 2020, 21:12 WIB
ilustrasi SPBU
ilustrasi SPBU /

PORTAL SULUT - PT Pertamina (Persero) memberikan diskon khusus bagi pelanggan.

Harga Pertalite dari Rp7.650 per liter menjadi Rp6.450 per liter, sama dengan harga premium.

Tapi, promo ini hanya khusus di 38 SPBU di wilayah Tangerang Selatan.

Baca Juga: Astaga, Insentif PraKerja Bisa Hangus

Menurut Unit Manager Communication Relations dan CSR MOR III Eko Kristiawan melalui program ini pelanggan bahan bakar premium di wilayah Tangerang Selatan bersedia beralih ke Pertalite.

"Selain kendaraan bermotor roda dua dan roda tiga, Pertamina juga menyasar angkot dan taksi plat kuning yang merupakan transportasi publik, sehingga diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan beralih ke bahan bakar berkualitas," ujar Eko melalui keterangan tertulis, Minggu 13 September 2020.

BBM berkualitas yang dimaksud meliputi Pertalite dengan RON 90, Pertamax RON 92 dan Pertamax Turbo RON 98.

Baca Juga: Pelaku Penusukan Ulama Syekh Ali Jaber Ditangkap, Usia 20 Tahunan

Eko menuturkan, meski menggelar promo Pertalite, Pertamina tetap menyediakan Premium di wilayah Tangerang Selatan, yakni di SPBU yang berada di Pondok Cabe, Cirendeu, Rawa Buntu, dan Pondok Jagung. Selain itu Ciputat, Pamulang dan Sawah Lama.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x