Sebelum Minum, Jangan Lupa Ucapkan 2 Kalimat Ini 3 Kali, Insya Allah Jauh dari Dosa, Kata Habib Syech

- 14 September 2023, 14:56 WIB
Sebelum Minum, Jangan Lupa Ucapkan 2 Kalimat Ini 3 Kali, Insya Allah Jauh dari Dosa, Kata Habib Syech
Sebelum Minum, Jangan Lupa Ucapkan 2 Kalimat Ini 3 Kali, Insya Allah Jauh dari Dosa, Kata Habib Syech /Freepik/jcomp/

"Cara Rasulullah SAW minum begini, Muhammad, caranya begini. Rasulullah itu kalau minum pakai tangan kanan," kata Habib Syech sambil mencontohkan kepada cucunya Muhammad Hadi Assegaf.

Habib Syech kemudian melanjutkan dengan berkata bila ingin minum hendaklah mengetahui tentang kalimat ini.

Adapun kalimat yang dimaksud oleh Habib Syech yakni kalimat Bismillahirrahmanirrahim dan Alhamdulillah.

Baca Juga: Sholawat Pembuka Rezeki dari Habib Rifky Alaydrus, Rezeki Mengalir Deras

"Dan baca Bismillahirrahmanirrahim, terus diminum 'Alhamdulillah', baca lagi Bismillahirrahmanirrahim, Alhamdulillah, baca lagi Bismillahirrahmanirrahim, Alhamdulillah. Itu kebiasaan Rasulullah kalau minum," ucap Habib Syech.

Menurut Habib Syech, kalimat ini perlu dibaca sebanyak 3 kali sebelum dan setelah minum.

"Jadi 3 kali. Pertama baca Bismillah, terus Alhamdulillah selesainya. Baca lagi Bismillah, Alhamdulillah selesainya. Alhamdulillah Selesainya," kata Habib Syech dari Kanal YouTube Habib Syech bin Abdul Qadir Assegaf pada Rabu, 22 Juni 2022.

Di akhir penjelasan, Habib Syech mengungkapkan bila siapa saja yang membaca kalimat ini sebelum dan sesudah minum, niscaya akan terhindar dari berbagai perbuatan dosa.

"Katanya, barang siapa yang minum dengan cara tersebut, 3 kali tadi, semenjak air itu masih ada di tubuhnya, Allah akan menjauhkan dia dari perbuatan-perbuatan dosa," tutup Habib Syech.

Demikianlah penjelasan tentang adab minum yang diajarkan Rasulullah SAW menurut Habib Syech. Semoga bermanfaat.***

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah