Ini Penjelasan Gus Baha Mengenai Shalat Tahajud Berjamaah, Bolehkah?

- 24 Juli 2023, 15:05 WIB
Ilustrasi - Ini Penjelasan Gus Baha Mengenai Shalat Tahajud Berjamaah, Bolehkah?
Ilustrasi - Ini Penjelasan Gus Baha Mengenai Shalat Tahajud Berjamaah, Bolehkah? /Tangkap layar YouTube/Rachart Channel

"Tapi saya kurang setuju jika shalat sunnah dijadikan gerakan berjamaah," kata Gus Baha.

Alasan Gus Baha, karena ibadah sunnah itu sangat banyak sekali bukan hanya shalat tahajud saja.

Gus Baha kemudian memiliki dalil boleh shalat sunnah secara berjamaah ini.

Hal tersebut dikisahkan dari Rasulullah SAW saat berkunjung ke salah satu rumah sahabat di waktu dhuha.

Kata Gus Baha menceritakaan, saat itu ada di antara sahabat Rasulullah SAW yang sedang sakit.

"Sahabat tersebut menginginkan agar Rasulullah SAW berkenan shalat di rumahnya sebagai kenangan jika ia meninggal," cerita Gus Baha.

Saat itu Rasulullah SAW mendatangi sahabat yang sedang sakit tersebut di waktu dhuha kata Gus Baha.

"Singkat cerita, tatkala Rasulullah SAW sudah berada di rumah sahabat tersebut, ia mendirikan shalat dhuha," ujar Gus Baha.

Baca Juga: 1 Perbuatan Dosa Bisa Dapat Siksa Paling Pedih di Hari Kiamat Diungkap Gus Baha, Perbuatan Apakah Itu!

"Dan tiba-tiba anak serta isteri sahabat tersebut ikut shalat dan menjadi makmum kepada Rasulullah SAW," sambung Gus Baha.

Halaman:

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah