Amalan Jelang Sholat Idul Fitri, Nomor 6 Sering Dilupakan

- 22 April 2023, 04:37 WIB
Amalan Jelang Sholat Idul Fitri, Nomor 6 Sering Dilupakan
Amalan Jelang Sholat Idul Fitri, Nomor 6 Sering Dilupakan /Unsplash.com/@visualbywahyu


PORTAL SULUT - Ternyata ada beberapa amalan dan sunnah Nabi Muhammad SAW yang biasa dilakukan saat berada di hari raya Idul Fitri.

Apa saja? Berikut amalan atau adab-adab tersebut:

1. Disunnahkan mandi sebelum berangkat shalat Idul Fitri

Mandi ketika itu disunnahkan. Yang menunjukkan anjuran ini adalah atsar dari sahabat Nabi.

Dari ‘Ali bin Abi Thalib radhiyallahu ‘anhu, seseorang pernah bertanya pada ‘Ali mengenai mandi. ‘Ali menjawab, “Mandilah setiap hari jika kamu mau.” Orang tadi berkata, “Bukan. Maksudku, manakah mandi yang dianjurkan?” ‘Ali menjawab, “Mandi pada hari Jum’at, hari ‘Arafah, hari Idul Adha dan Idul Fitri.” (HR. Al-Baihaqi, 3: 278. Syaikh Al-Albani mengatakan sanad hadits ini shahih. Lihat Al-Irwa’, 1: 177)

Ada riwayat dari Ibnu ‘Umar radhiyallahu ‘anhuma sebagai berikut.

عَنْ نَافِعٍ أَنَّ عَبْدَ اللَّهِ بْنَ عُمَرَ كَانَ يَغْتَسِلُ يَوْمَ الْفِطْرِ قَبْلَ أَنْ يَغْدُوَ إِلَى الْمُصَلَّى

Dari Nafi’, (ia berkata bahwa) ‘Abdullah bin ‘Umar biasa mandi di hari Idul Fitri sebelum ia berangkat pagi-pagi ke tanah lapang. (HR. Malik dalam Al-Muwatho’ 426. Imam Nawawi menyatakan bahwa atsar ini shahih)

Baca Juga: 3 Amalan Saat Menuju Tempat Sholat Idul Fitri Kata Ustadz Adi Hidayat

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x