Lebih Baik Dari 1000 Bulan, Kenali 8 Tanda-tanda Malam Lailatul Qadar

- 1 April 2023, 04:26 WIB
Lebih Baik Dari 1000 Bulan, Kenali 8 Tanda-tanda Malam Lailatul Qadar
Lebih Baik Dari 1000 Bulan, Kenali 8 Tanda-tanda Malam Lailatul Qadar /

Hadist lainnya menyebut jika malam Lailatul Qadar jatuh pada malam ke-27 bulan Ramadhan. Hadist ini menyebutkan bahwa malam Lailatul Qadar ini jatuh pada malam ke-27 Ramadhan.

Meskipun tanda-tanda Lailatul Qadar ini tidak dapat diketahui dengan pasti, ada beberapa tanda yang dapat diamati dan tanda-tanda tersebut menunjukkan datangnya malam Lailatul Qadar.

Baca Juga: Mari Beratkan Amalan Kita Dengan Sholat Tasbih pada 10 Malam Terakhir Ramadhan, Inilah Niat dan Tata Caranya!

Adapun tanda-tanda malam Lailatul Qadar tersebut antara lain:

1. Pada hari di mana malam Lailatul Qadar akan datang, matahari bersinar tidak terlalu panas atau cahayanya meredup, sehingga cuaca pada hari itu sangat sejuk sebagaimana yang disebutkan dalam hadits Rasulullah SAW.

2. Malam tersebut biasanya akan terbawa ke dalam mimpi seseorang yang mengidamkan Lailatul Qadar. Dalam mimpinya tersebut seseorang biasanya akan merasakan malam yang berbeda dengan malam-malam yang lain.

3. Pada malam harinya tanda yang lain adalah langit malam akan nampak bersih dan tidak ada nampak awan bahkan sedikit pun, suasana malam sangat tenang dan sunyi, tidak dingin dan juga tidak panas.

4. Merasakan nikmat yang lebih saat beribadah dibandingkan dengan malam lainnya.
Pada malam Lailatul Qadar para malaikat turun ke bumi dan mereka memberikan rahmat serta membuat umat Islam yang berbeda merasa lebih tentram dan damai.

5. Bulan akan muncul di malam ini dan nampak separuh.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x