2 Hal Sepele Ini Bisa Mengurangi Pahala Puasa Ramadhan, Menurut Ustadz Adi Hidayat

- 29 Maret 2023, 02:51 WIB
2 Hal Sepele Ini Bisa Mengurangi Pahala Puasa Ramadhan, Menurut Ustadz Adi Hidayat
2 Hal Sepele Ini Bisa Mengurangi Pahala Puasa Ramadhan, Menurut Ustadz Adi Hidayat /YouTube @AdiHidayatOfficial/

PORTALSULUT – Artikel kali ini akan membahas tentang 2 hal yang sepele tanpa kita sadari bisa mengurangi pahala puasa Ramadhan, menurut Ustadz Adi Hidayat.

Bulan Ramadha adalan saat yang dinanti nanti oleh banyak umat muslim diseluruh dunia. Akan tetapi masih banyak dari kita yang tidak sadar akan menjaga puasa.

Sehingga banyak hal yang harus dipersiapkan untuk menyambutnya agar bisa mendapatkan keutamaannya secara maksimal.

Baca Juga: Jangan Lupa Diwaktu Sahur Amalkan! Keistimewaan Luar Biasa Diampuni Segala Dosa, Kata Ustadz Adi Hidayat

Ternyata ada beberapa hal yang bisa mengurangi atau membatalkan puasa kita dibulan Ramadhan, dan hal tersebut tanpa disadari.

Dalam sebuah ceramahnya, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan akan beberapa hal yang ternyata itu bisa mengurangi pahala atau membatalkan puasa tersebut.

Sebagaimana dilansir dari video Chanel Youtube Fans Ustadz yang berjudul “Hal apa saja yang mengurangi atau membatalkan puasa” yang diunggah pada 29 Maret 2023

Ustadz yang kerap disapa UAH itu menjelaskan jika hal ini masih banyak tidak diketahui atau tidak disadari oleh saudara-saudara muslim kita yang lain.

Lantas 2 hal apa sajakah itu yang bisa mengurangi puasa Ramadhan banksn bisa membatalkan puasa?

Berikut 2 hal pokok yang membuat puasa batal atau mengurangi pahala puasa kita menurut Ustadz Adi Hidayat:

1. Pertama Menurut UAH, hal-hal yang bisa langsung membatalkan puasa Ramadhan yang dikerjakan adalah makan, minum.

Baca Juga: Gus Baha Bagikan Amalan Para Wali, Mampu Datangkan Rezeki dan Hajat Terkabul

"Makan, batal. Sengaja minum, batal. Berhubungan seksual suami istri di siang hari, batal," kata Ustadz Adi Hidayat.

2. Kedua Menurut UAH, hal-hal yang bisa langsung membatalkan puasa Ramadhan yang dikerjakan adalah berkata kotor.

kedua yang merusak atau mengurangi pahala puasa. Inilah yang jarang diantisipasi oleh banyak orang.

Salah satu contoh yang banyak kita dapati adalah berkata-kata kotor. Jelas itu tidak sesuai dengan perkataan Rasulullah mengatakan puasa itu perisai dari hal-hal yang tidak baik.

Pada dasarnya, pahala puasa bisa rusak atau berkurang, meski tidak batal karena hal buruk yang dilakukan.

Baca Juga: Baca Doa Ini 3 Kali, Langit dan Bumi sampai Ikan di Laut Memintakan Ampunan Dosa Untukmu, Kata Gus Baha

"Maka, jika ada orang yang mencela, mengajak berselisih, dusta, tidak sekaligus membatalkan puasa, tetapi memgurangi pahala - pahalanya," kata Ustadz Adi Hidayat.

Orang-orang seperti itu yang pernah disebut oleh nabi sebagai orang puasa yang tidak mendapatkan apa-apa, kecuali haus dan lapar.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x