Ijazah Amalan Rezeki Para Wali, Almarhum Mbah Moen: 4 Ini Dibaca Usai Sholat Subuh

- 24 Februari 2023, 20:42 WIB
Ijazah Amalan Rezeki Para Wali, Almarhum Mbah Moen: 4 Ini Dibaca Usai Sholat Subuh
Ijazah Amalan Rezeki Para Wali, Almarhum Mbah Moen: 4 Ini Dibaca Usai Sholat Subuh /Dok Facebook Majlis Sholawat Roudoh

PORTAL SULUT – Mbah Moen semasa hidupnya pernah jelaskan 4 amalan rezeki ijazah para wali.

Jangan khawatir soal rezeki selama 4 amalan ini ditunaikan beres Subuh terang Mbah Moen yang dipelajari dari para wali.

Para wali telah mengijazahkan 4 amalan penting agar rezeki lancar dan tak macet terang Mbah Moen.

Baca Juga: Dosa Berguguran Bak Daun Musim Gugur, Sholatlah pada Waktu Mustajab Ini Ujar Ustadz Adi Hidayat

Namun demikian apa sajakah 4 amalan yang dimaksud? Simak penjelasan lengkap Mbah Moen dalam artikel berikut.

Semua orang muslim tanpa terkecuali wajib untuk mendirikan sholat lima kali sehari.

Sebab di samping puasa bulan Ramadhan, zakat, dan syahadat, sholat adalah salah satu elemen penting rukun Islam.

Karena sholat adalah tiang agama, maka mereka yang mendirikan sholat adalah orang-orang yang menegakkan pilar agama.

Di antara semua sholat fardhu ada satu sholat paling istimewa antara lain sholat Subuh.

KH Maimoen Zubair yang sering disapa Mbah Moen pun menuturkan amalan beres sholat Subuh.

Ini bukan amalan main-main karena amalan ini diijazahkan oleh para wali.

Dinukil portalsulut.com dari Youtube Ziip Production diakses 24 Februari 2023, berikut amalan yang dimaksud:

Baca Juga: Sholat Sunnah 4 Rakaat Ini Setara Sholat Tahajud, Gus Baha: yang Gak Sempat Tahajud Boleh Sholat Ini

1. Baca Surah Al-Insyirah dan Al-Fiil

Ketika SUbuh tiba, dianjurkan mendirikan sholat 2 rakaat sebelum Subuh.

Yakni sholat qobliyah Subuh dengan surah pertama di rakaat pertama membaca surah Al-Insyirah.

Sedangkan surah kedua pada rakaat kedua membaca surah Al-Fiil, surah yang menjelaskan tentang tentara gajah yang musnah.

“Jadi waktu Subuh amalkan qobliyah Subuh di rakaat pertama baca surah Al-Insyirah dan rakaat kedua baca surah Al-Fiil,” terangnya.

Tentu saja ini bukan pendapat pribadi Mbah Moen melainkan berasal dari sabda Rasulullah saw.

“Karena menurut Nabi orang yang baca kedua surah tersebut dalam sholat qobliyah Subuh akan dijamin tidak akan susah,” ujarnya.

Di samping itu kita pun akan terhindar dari fitnah, terutama fitnah akhir zaman dengan amalan ini.

“Apabila kamu melaksanakan sholat 2 rakaat sebelum sholat Subuh dan sholatnya membaca surah Al-Insyirah,” paparnya.

“Dan surah Al-Fiil, maka kamu akan terhindar dari fitnah,” imbuh kyai asal Serang tersebut.

2. Membaca kalimat tasbih

Mbah Moen menurutkan Pada akhir zaman sangat dianjurkan untuk membaca kalimat tasbih.

Amalan sunnah itu dibaca tepat ketika kita selesai mendirikan ibadah sholat Subuh.

Baca Juga: Apakah Rokok Halal atau Haram? Ini Jawaban Cerdas Gus Baha Murid Kesayangan Mbah Moen

Begini bunyi amalan tersebut:

Subhanallah wabihamdihi subhanallah hil’adzim astaghfirullah.

“Di akhir zaman amalkan surah tersebut jika habis sholat Subuh … dibaca 100 kali,” tuturnya.

Ini juga bukan pendapat pribadi Mbah Moen melainkan berasal dari sabda Nabi saw.

“Barangsiapa mau membaca amalan tersebut 100x di waktu fajar, asal fajar yang sesungguhnya, akan diberi rezeki luas dan terhindar hutang.”

3. Baca dan Mengamalkan Doa Antassalam

Mbah Moen juga memberikan amalan Subuh yakni mengenai doa yang kerap dibaca setelah mendirikan sholat.

Berikut amalan setelah sholat yang dimaksud:

Allahumma an’tassalam wamingkassalam fahayyinarobbana bissalam waadkhilna jannata darrossalam tabarok tarobbana watawa’alaita ya dzal jalalil wal ikrom.

Yang berarti sebagai berikut:

“Ya Allah Engkau Dzat yang memberi keselamatan, Dzat yang memberi petunjuk dan rahmat.

Dan Engkaulah keselamatan petunjuk dan rahmat, saya engkau hidupkan dengan dapat petunjuk dan rahmat.

Saya mohon untuk masukkan saya ke surga seperti yang Engkau janjikan.

Engkau Dzat Maha Berkah, Maha Besar.”

Kata Mbah Moen ini juga cocok menjadi amalan bagi orang-orang yang sudah sepuh demi menjemput khusnul khotimah.

“Ya dzal jalaliawalikrom, maka orang yang sudah tua

Baca Juga: Pesan Gus Baha Wariskan Amalan Ke Anak Cucu, Sangat Dahsyat Untuk Masa Depan Keturunan

dan mendekati mati perbanyak membacanya,” terang Mbah Moen.

4. Baca Dzikir 100x

Para kyai yang mencetak para ulama juga membagikan amalan untuk dibaca setiap hari sebanyak 100 kali setelah sholat.

“Ingin terhindar dari segala masalah, maka baca dzikir ‘Subhanallah wabihamdihi subhanallah hil adzim astaghfirullah’ 100x.”

Demikianlah keterangan lengkap mengenai amalan rezeki para wali yang dikerjakan pada waktu Subuh.***

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x