Tahun 2023 Masih Stres dan Khawatir! Begini Cara Menikapinya Menurut Buya Yahya

- 4 Januari 2023, 19:41 WIB
Ilustrasi/Tahun 2023 Masih Stres dan Khawatir! Begini Cara Menikapinya Menurut Buya Yahay
Ilustrasi/Tahun 2023 Masih Stres dan Khawatir! Begini Cara Menikapinya Menurut Buya Yahay /YouTube Al-Bahjah TV

PORTAL SULUT — Artikel ini membahas cara menyikapi perkara rezeki yang masih sering dikeluhkan umat Islam, sebab perkara rezeki sering membuat khawatir bahkan stres.

Untuk menjelsakan hal tersebut, ulama khaismatik Buya yahya memberikan motivasi kepada umat, agar jangan khawatir dengan masalah rezeki.

Menurut Buya Yahya, rezeki seseorang sudah digariskan oleh Allah kepada mahkluk ciptaannya, sebaiknya umat manusia jangan risau, apalagi stres.

Baca Juga: Dua Cara Ampuh Penghapus Amal Buruk Ungkap Ustadz Adi Hidayat

Lebih lanjut Buya Yahya  mengatakan dalam Islam sudah memberikan petunjuk agar kita bisa dibukakan pintu rezeki.

“ Segala sesuatu itu datangnya dari Allah SWT, termasuk rezeki,” ucap Buya Yahya, seperti dikutip Portal Sulut dari kanal YouTube Al-Bahjah TV.

Buya Yahya menjelaskan tentang rahasia pintu rezeki yang sesungguhnya. "Allah adalah maha pemberi rezeki. Artinya, Allah SWT adalah pemberi rezeki yang sesungguhnya," ungkap  Buya.

“ Memang rezeki itu bisa lewat manusia, tapi itu bukan rezeki sesungguhnya. "Ayah kita memberikan rezeki kepada kita, namun harus kita kembalikan kepada Allah," ucap Buya Yahya.

Kata Buya Yahya, Allah adalah sebaik-baik zat yang memberi rezeki. Allah SWT yang memberikannya. Memang lewat orang tua kita, tapi Allah adalah sumbernya dari rezeki sesungguhnya.

Baca Juga: Cepat Sedekahi Dua Orang Ini, Ustadz Adi Hidayat Tegaskan Kamu Bakal Dikejar-kejar Rezeki

Di sisi lain, Buya Yahya pun menegaskan bahwa seseorang tak perlu khawatir akan rezeki yang telah digariskan kepadanya.

"Maknanya begini, jika seseorang kehilangan pekerjaan tidak boleh terpuruk. Sebab, rezekinya bukan dari atasan atau manusia, karena sumber rezeki hanya dari Allah SWT," tutur Buya Yahya.

Dan yakinlah, kapanpun rezeki kita terhenti dari seseorang, maka Allah SWT akan membuka jalan pintu rezeki yang lain, Kata Buya

Untuk memperkuat penjelasannya, Buya mengutip salah satu ayat dari Al Quran.

Artinya: “ Dan tidak ada suatu binatang melata pun di bumi melainkan Allah-lah yang memberi rezekinya, dan Dia mengetahui tempat berdiam binatang itu dan tempat penyimpanannya. Semuanya tertulis dalam Kitab yang nyata (Lauh mahfuzh).”

Baca Juga: Suami Istri Ingin Naik Surga Bersama-sama, Kerjakan 6 Amalan Kata Ustadz Adi Hidayat

Selain itu, Buya Yahya juga menyarankan agar bisa menyikapi masalah rezeki dengan pikiran yang terbuka dan tenang. "Tidak usah stres, seolah tidak punya Tuhan. Allah SWT Maha Kaya" tandas Buya Yahya.

Makanya memahami Allah maha pemberi rezeki ini harus dipahami adalah ketenangan. Karena telah menjamin akan adanya rezeki bagi hambanya.

Demikianlah rangkuman ceramah Buya Yahya cara menyikapi rezeki, umat islam tidak merasa khawatir apalagi stres. Semoga bermanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x