Inilah Wirid Pelancar Rezeki Sesuai Sunnah Nabi Muhammad SAW Kata Syekh Ali Jaber

- 30 November 2022, 11:03 WIB
Syekh Ali Jaber sampaikan wirid pelancar rezeki
Syekh Ali Jaber sampaikan wirid pelancar rezeki /

Wirid yang dimaksud Syekh Ali Jaber ini adalah mengucapkan istigfar sebagai amalan ringan yang punya keutamaan besar.

"Salah satu amalan di samping ikhtiar dan juga usaha adalah dzikrullah terutama istighfar. Karena istighfar termasuk salah satu kunci mendatangkan rezeki," kata Syekh Ali Jaber.

Namun mengucao istigfar jangan hanya sesekali saja, melainkan dirutinkan setiap saat.

Menurut Syekh Ali Jaber, sebaik-baik istighfar itu adalah sepanjang waktu yakni pagi, siang, sore, dan malam.

Meskipun sedang dalam kesibukan dalam aktifitas, hendaklah selalu mengucap istigfar kata Syekh Ali Jaber.

Syekh Ali Jaber kemudian mencerikan kisah dimana ada seorang sahabat bertanya amalan apa yang bisa membuatnya masuk surga.

"Rasulullah menjawab, Basahi lidahmu dengan dzikir kepada Allah," ujar Syekh Ali Jaber.

Sebab kata Syekh Ali Jaber, kunci pelancar rezeki adalah kalimat dzikir khususnya istigfar.

Bahkan, Allah SWT juga menjaminkan di dalam Al-Quran surat Nuh tentang ketutamaan dzikir ini.

"Maka aku berkata (kepada mereka), mohonlah ampunan kepada tuhanmu, sungguh, Dia Maha Pengampun, niscaya Dia akan menurunkan hujan yang lebat dari langit kepadamu, dan Dia memperbanyak harta dan anak-anakmu, dan mengadakan kebun-kebun untukmu, dan mengadakan sunga-sungai untukmu".

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah