Menangis Darah pun Tak Cukup, Almarhum Hanya Akan Ampuni Dosamu Lewat 2 Cara Ini Terang Buya Yahya

- 10 September 2022, 22:32 WIB
Buya Yahya
Buya Yahya /Foto dok.: YouTube/Al-Bahjah TV/

PORTAL SULUT – Meminta maaf kepada orang yang sudah meninggal adalah hal sulit, tapi bukannya tidak mungkin tegas Buya Yahya.

Buya Yahya pun menjelaskan bagaimana cara meminta maaf kepada orang yang sudah wafat dengan 2 cara.

Kendati menangis terisak-isak, tidak akan almarhum ampuni, tapi 2 hal ini bisa terang Buya Yahya.

Namun apakah 2 cara yang dimaksud beliau? Ikuti ulasan lengkapnya hanya ada di artikel berikut.

Baca Juga: Sakti! Inilah Buah Pembunuh Kanker yang Mudah Diperoleh Kata dr. Zaidul Akbar

Setiap umat muslim wajib untuk merawat tali silaturahmi dan tidak boleh saling menyakiti.

Kita mesti menghindari entah itu menyakiti secara material seperti merugikan orang lain, atau menyakiti lewat gunjingan.

Bila ternyata kita membuat kesilapan, wajib pula untuk segera minta maaf atas kesalahan yang kita perbuat.

Yang menjadi persoalan adalah bila kita ingin minta maaf kepada orang yang sudah tidak ada lagi di dunia.

Syukurlah Buya Yahya menyampaikan cara untuk minta maaf kepada orang yang sudah meninggal.

Sekiranya orang yang kita sakiti atau zalimi sudah meninggal dunia, maka ada cara yang bisa ditempuh.

Semisal kalau kita merenggut harta benda almarhum, maka kita bisa tobat dengan mengembalikan hak almarhum.

Baca Juga: Jangan Konsumsi Makanan Ini, Sel Kanker Makin Ganas Kata dr. Zaidul Akbar

Baca Juga: Ketika Tanda Ini Sudah Terlihat di Tubuh, Seringkan Ibadah, Gus Baha: Alamat Sudah Akan Meninggal

Yang dimaksud tentu bukan mengembalikan harta benda almarhum ke makamnya, tapi berikanlah kepada ahli waris almarhum.

“Tidak cukup hanya nyesel saja. Makanya kita lihat. Dosanya apa sih, kesalahannya apa sih? Berbeda-beda (cara maafnya),” terang Buya Yahya.

Hal tersebut sebagaimana dinukil portalsulut.com dari Youtube Al-Bahjah TV, berjudul “Cara Meminta Maaf Kepada Orang yang Sudah Meninggal” diakses 3 Mei 2022.

Kalau permasalahannya adalah kita dulu sering menggunjing serta menjelek-jelekannya, maka ada cara yang bisa ditempuh.

“Aduh saya dulu sering ngomongin dia, saya sering gunjing dia, tapi dia sudah meninggal dunia. Gimana cara minta maaf? Saya nyesel, saya tidak mau dihukum Allah,” kata Buya Yahya.

Apabila kita melakukan dosa yang dimaksud, jangan khawatir, lakukanlah 2 hal ini.

“Yang pertama, sebut kebaikan dia sesering mungkin. Yang kedua adalah mintakan ampun kepada Allah, selesai, itu urusan Allah mengampunimu,” tegas Buya Yahya.

Karena yang bersangkutan sudah wafat, maka wajib bagi kita mengharumkan nama almarhum.

Baca Juga: Allah Loloskan Orang yang Sedekah Pada 2 Hewan Ini, Gus Baha: Rezeki Diperluas, Keselamatan Dijamin

Baca Juga: Agar Sholat Tak Batal, Penuhi 2 Syarat Ini Saat Menahan Buang Angin Terang Ustadz Abdul Somad

Sebab dengan memperbanyak menyebut kebaikan yang pernah beliau lakukan selama hidup, maka orang akan mengingat almarhum dengan kenangan baik.

Selain itu wajib juga untuk meminta ampun kepada Allah sebagai Dzat Maha Pemaaf lagi Maha Pemberi Ampunan.

“Intinya, selalu ada cara meminta maaf kepada orang yang kita dzolimi, yang kita sakiti,” pungkas Buya Yahya.

Demikianlah pemaparan Buya Yahya mengenai 2 cara meminta maaf kepada almarhum yang sudah ada di alam akhirat.

Terima kasih telah membaca.***

 

 

Editor: Rensa Bambuena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah