Setiap Pagi, Baca Ini Saja! InshaAllah Rezeki dan Pahala Datang Sendiri Tutur Buya Yahya

- 17 Agustus 2022, 17:45 WIB
Buya Yahya
Buya Yahya /Foto: Tangkapan Layar YouTube/Al-Bahjah TV/

 

PORTAL SULUT - Inilah ulasan mengenai amalan di pagi hari yang bisa memperlancar datangnya rezeki dan pahala.

Dengan mengamalkan amalan ini setiap pagi hari, maka akan dilancarkan dalam urusan rezeki dan pahala.

Artinya, pintu rezeki akan terbuka lebar dan tanpa batas bila mengamalkan amalan ini di pagi hari.

Baca Juga: TERUNGKAP! Wasiat Mbah Moen Sifat Seperti Ini Pemicu Datangnya Kiamat, Lekas Bertobat Kepada Allah

Keutamaan membaca amalan ini setiap pagi, InshaAllah bisa diganjar dan dilimpahkan banyak rezeki.

Selain rezeki, keutamaan lain yang diperoleh dengan amalan ini di pagi hari, akan banyak pahala yang akan didapatkan.

Perihal amalan ini pernah disampaikan oleh Buya Yahya dalam salah satu dakwahnya.

Dalam dakwahnya, Buya Yahya mengungkapkan sebuah amalan pagi hari yang bisa mendatangkan banyak rezeki.

Menurut Buya Yahya, amalan ini baiknya dilakukan sebelum berangkat kerja, agar rezeki cepat diperoleh.

Buya juga mengungkapkan bila Nabi Muhammad SAW juga sempat mendoakan umatnya agar diberkahi pada pagi hari.

"Nabi mendo'akan Allahumma barik -ummati bukurtha, 'Ya Allah berkahilah untuk umatku di pagi harinya" kata ulama kharismatik itu.

Adapun amalan yang dimaksud oleh Buya Yahya merupakan amalan yang cukup sederhana untuk dilakukan.

Baca Juga: Buktikan Sendiri! Ini Manfaat Puasa Bagi Kesehatan Seksual Pasangan Suami Istri menurut dr. Dinasyah

Meski sederhana dan ringan bacaannya, namun pahala yang akan didapatkan begitu banyak dan berat.

Penasaran? Simak penjelasan Buya Yahya di bawah ini.

Buya kemudian mengatakan bila amalan yang bisa membuka pintu rezeki di pagi hari yakni adalah dengan membaca dzikir.

Dengan membaca dzikir pada pagi hari, terutama di tempat ibadah sebelum berangkat kerja, maka Allah SWT cepat akan membuka pintu rezeki baginya.

"Yang duduk dimushollanya berdzikir kepada Allah lebih cepat mendapatkan rezeki daripada yang keliling di penjuru dunia dengan bekerja mencari rezeki," ungkap Buya Yahya.

Dirinya menambahkan bila Allah SWT akan lebih meridhoi kerja keras seorang hamba yang sebelum berangkat kerja membaca dzikir.

"Jadi dua orang, sama-sama cari rezeki. Yang satu tidak akan keluar kecuali dia menyelesaikan urusannya dengan Allah, dia berdzikir. Yang satu langsung meluncur kerja," ucap Buya Yahya.

"Maka ketahuilah bahwa, Yang duduk dengan berdzikir lebih cepat mendapatkan daripada yang keluar," sambungnya.

Baca Juga: Kurang Enak Badan? Ustadz Adi Hidayat: Amalkan Doa ini, Niscaya Segala Penyakit Bisa Sembuh Atas Izin Allah

Dengan kata lain, bila pagi hari sering melakukan amalan dzikir maka di saat itulah Allah SWT akan membuka pintu rezeki baginya.

"Di jam itu, makanya jam itu hendaknya dengan Allah," terang Buya Yahya, dikutip Portalsulut.pikiran-rakyat.com dari Kanal YouTube Kanthong Barokah pada Rabu, 17 Agustus 2022.

Itulah informasi mengenai amalan yang bisa mendatangkan banyak pahala dan melapangkan rezeki di pagi hari menurut Buya Yahya.***

Editor: Cadavi Lasena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah