Jangan Al-Ikhlas Melulu, Baca 2 Surah Ini Saat Sholat Dhuha Terang Ustadz Adi Hidayat Agar Murah Rezeki

- 10 Agustus 2022, 22:06 WIB
Ustadz Adi Hidayat jelaskan pentingnya 2 surah saat sholat dhuha agar datangkan rezeki.
Ustadz Adi Hidayat jelaskan pentingnya 2 surah saat sholat dhuha agar datangkan rezeki. /PEXELS/ Michael Burrows

PORTAL SULUT – Sebagian besar orang senang membaca surah Al-Ikhlas ketika sholat, tapi ada 2 surah yang lebih istimewa kata UAH.

Ustadz Adi Hidayat membocorkan 2 jenis surah yang kalau kita baca Allah akan buka keran rezeki sederas-derasnya.

Memang 2 surah ini sedikit lebih panjang dari surah Al-Ikhlas, tapi sangat bermanfaat untuk sholat dhuha kata Ustadz Adi Hidayat.

Akan tetapi apakah 2 surah yang dimaksud Ustadz Adi Hidayat? Ikuti ulasan lengkapnya hanya di sini.

Baca Juga: Boleh Dicoba! Manfaat Daun Cabai Yang Baik Untuk Kesehatan Kulit dan Tubuh

Semua umat muslim tanpa terkecuali wajib untuk mendirikan sholat lima kali dalam sehari.

Selain syahadat, zakat, puasa di bulan Ramadhan, dan Haji, sholat adalah Rukun Islam yang wajib kita tegakkan.

Karena sholat merupakan tiang agama, maka orang yang mendirikan sholat sedang menegakkan pilar-pilar agama.

Selain sholat fardhu berjumlah 5 kali dalam sehari, Islam juga punya sholat lain yang bersifat sunnah.

Baca Juga: Boleh Dicoba! Manfaat Daun Cabai Yang Baik Untuk Kesehatan Kulit dan Tubuh

Salah satu sholat sunnah tersebut adalah sholat dhuha, yang dikerjakan antara waktu Subuh dan Dhuha.

Bahkan sholat dhuha ini punya keutamaan yakni Allah akan lancarkan rezeki.

Ternyata ada 2 Surah yang bila kita baca ketika sholat dhuha, maka Allah perluas rezeki kita.

Bukan hanya rezeki kita sendiri, tapi juga rezeki segenap keluarga. Pasalnya Surah ini adalah kabar gembira untuk Rasulullah.

Tapi penting diingat juga kalau rezeki di sini bukan sekadar harta benda atau uang.

Kesehatan adalah rezeki, jodoh adalah rezeki, kebahagiaan adalah rezeki, ketenangan batin adalah rezeki, keluarga harmonis adalah rezeki, dan banyak lagi.

Baca Juga: 4 Weton Ini Dijaga Khodam Ratu Pantai Selatan, Kamu Juga?

Ustadz Adi Hidayat pun sangat menganjurkan 2 Surah ini untuk dibaca tatkala sholat dhuha.

UAH menerangkan bahwa sholat dhuha 2 rakaat adalah pengganti tasbih dari segenap tubuh kita.

“Sholat dhuha itu pengganti tasbih dari seluruh tubuh kita,” jelas Ustadz Adi Hidayat.

Hal tersebut sebagaimana dinukil portalsulut.com dari TikTok @dakwahpagi diakses 16 Juni 2022.

“Jadi ketika kita bangun dari tidur, seharusnya seluruh tubuh kita bertasbih kepada Allah SWT,” sambungnya.

Ketika bangun pagi hari, seluruh tubuh kita tanpa terkecuali berkewajiban untuk bertasbih kepada Allah.

“Maka itu bisa diganti dengan sholat dhuha 2 rakaat. Dengan sholat 2 rakaat, maka telah mengganti nilai tasbih yang ada pada seluruh tubuh kita," ujarnya.

Selain itu jangan lupakan untuk membaca 2 Surah yang mesti kita amalkan ketika sholat dhuha.

Baca Juga: 6 Weton Ditakdirkan Jadi Bos dan Kaya Raya, Kamu Termasuk?

Surah yang pertama antara lain adalah Surah Ad-Dhuha. Dibacakan ketika rakaat pertama.

“Untuk minta kelapangan rezeki baca Surah Ad-Dhuha pada rakaat pertama,” terang UAH.

Lalu ketika masuk pada rakaat kedua, UAH anjurkan membaca Surah Al-Insyirah.

“Pada rakaat kedua bacalah Surah Al-Insyirah,” terangnya.

Kata Ustadz kondang tersebut, kedua Surah ini punya keistimewaan diturunkan untuk memberi kabar gembira kepada Rasulullah.

“Karena 2 Surah ini turun bersamaan untuk memberikan berita gembira kepada Nabi saw,” kata UAH.

“Dan ini dahsyat sekali, Surah ini memberikan gambaran bahwa orang yang dekat dengan Allah SWT, dia akan selalu dihibur dengan kebaikan oleh Allah SWT,” imbuhnya.

Ketika merasa hati sedang kalut, pikiran berkabut, dan hidup sedang tak menentu, 2 Surah ini menjadi obat penawar hati yang gundah.

Baca Juga: 6 Weton Ditakdirkan Jadi Bos dan Kaya Raya, Kamu Termasuk?

“Saat merasa gelap tidak ditinggalkan, saat merasa senang pun diberikan dukungan,” ujar Ustadz Adi Hidayat.

Kedua Surah itu sangat istimewa kedudukannya sebab bakal menjadi pelindung di saat susah maupun senang.

“Jadi kalau antum baca Surah itu, mohonkan kepada Allah, pahami artinya, rasakan dahsyat maknanya,” ajar UAH.

Ketika itu pula jangan lupa untuk sampaikan hajat-hajat kita, dan harapan akan kunci rahasia pintu rezeki.

“Maka ketika antum memohon dengan kalimat yang kuat, di situlah Allah memberikan jawaban-jawaban terbaiknya,” pungas UAH.

Itulah Surah yang sangat dianjurkan Ustadz Adi Hidayat untuk dibaca ketika sholat dhuha.

Terima kasih.***

 

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: TikTok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah