Segera Hafal Surat Ini Agar Bebas Dari Siksa Kubur Kata Gus Baha, Malaikat Mungkar dan Nakir Enggan Menyiksa

- 1 Agustus 2022, 07:16 WIB
Ilustrasi Alquran - Menurut Gus Baha ada satu surat yang bisa membuat kita selamat dari siksa kubur.
Ilustrasi Alquran - Menurut Gus Baha ada satu surat yang bisa membuat kita selamat dari siksa kubur. /Foto: Pixabay/Tariq786

 

PORTAL SULUT - Menurut Gus Baha ada satu surat yang bisa membuat kita selamat dari siksa kubur.

Bahkan jika kita hafal dengan surat ini maka Malaikat Munkar dan Nakir enggan menyiksa.

Gus Baha dalam salah satu kajian mengungkapkan bahwa ada satu surah yang bisa menyelamatkan kita dari siksa kubur.

Baca Juga: Hidup Susah? Cukup Baca Satu Kali Amalan ini Rezeki Mengalir Deras Dari Segala Arah, Simak Penjelasan Gus Baha

Menurut Gus Baha surah yang satu ini juga merupakan salah satu surat yang memiliki manfaat luar biasa.

Karena jika kita bisa hafal surah ini, maka kita akan selamat dari siksaan Malaikat Mungkar dan Nakir.

Lantas, surah apakah yang dimaksud oleh Gus Baha itu?

Sebagaimana yang dikutip Portalsulut.com di kanal YouTube Berkah Nyantri pada Senin 1 Juli 2022, berikut ulasannya.

Setiap umat muslim tentu ingin sekali selamat dari siksaan Malaikat Mungkar dan Nakir.

Malaikat Mungkar dan Nakir bertugas untuk menanyakan tentang keimanan serta amal yang kita lakukan pada semasa hidup.

Dalam kajiannya, Gus Baha mengatakan bahwa Malaikat Munkar dan Nakir terkenal kejam saat menyiksa orang yang penuh dosa.

Namun siksaan tersebut tidak akan berlaku kepada orang yang hafal salah satu surah yang ada di dalam Al-Qur'an ini.

Baca Juga: Baca 3 Wasiat Doa Ini Saat Sujud, Paling Mustajab Datangkan Rezeki Dunia Akhirat, Kesulitan Pun Hilang

Surat ini juga memiliki mukjizat yang luar biasa karena bisa menyelamatkan manusia dari siksa api neraka.

Apabila Anda hafal dengan surah ini, maka kata Gus Baha, Malaikat Munkar dan Nakir tidak berani menyiksa kamu.

Adapun surah yang dimaksud oleh Gus Baha itu adalah surah Tabarok.

Surah Tabarok merupakan nama lain dari surat Al-Mulk.

Kemudian surat Tabarok ini terdiri dari 30 ayat dan merupakan surah ke-67 dalam Al-Qur'an.

Salah satu keutamaan dari surah Tabarok ini adalah setiap umat muslim yang membaca dan mengamalkannya akan dijauhkan dari siksa kubur.

Sebagaimana yang dikatakan oleh Gus Baha juga, bahwa Malaikat Munkar dan Nakir tidak berani menyiksa orang yang hafal surat ini.

"Kalau kamu nggak percaya, lihat di tafsir Ibnu Katsir bab surat Tabarok," kata Gus Baha.

"Di antara keutamaan surat Tabarok itu kan munjiah atau yang memberi kesempatan, waqiah atau yang bisa menjaga dari siksa kubur," lanjutnya.

Baca Juga: Pahala Berlipat Ganda, Lakukan Sedekah Seperti ini Menurut Buya Yahya

Nah itulah surah yang menurut Gus Baha, apabila kita hafal maka kita akan selamat dari siksaan Malaikat Mungkar dan Nakir.

Kemudian Gus Baha menginginkan bahwa kita juga harus hafal surah ini, agar bisa selamat ketika sudah ada d alam kubur nanti.

"Jadi ada orang yang hafal surah Tabarok, hafal di luar kepalanya, hingga dia mati, ingat itu jadi jangan jangan sampai hafalan surah Tabarok mu hilang saat mati," kata Gus Baha.

Demikianlah satu surat yang menurut Gus Baha harus kita hafal karena bisa menyelamatkan kita dari siksa kubur.***

Editor: Adisumirta

Sumber: YouTube Berkah Nyantri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah