Gunakan Untuk Minum dan Mandi! 2 Surah Ini Ampuh Atasi Gangguan Jin dan Setan Kata Syekh Ali Jaber

- 11 Juli 2022, 10:25 WIB
Syekh Ali Jaber
Syekh Ali Jaber /Tangkap layar YouTube.com / Syekh Ali Jaber

Lantas, amalan surah apakah yang dimaksud oleh Almarhum Syekh Ali Jaber itu?

Seperti dikutip Portalsulut.pikiran-rakyat.com dari Kanal YouTube Muslim Saluran Dakwah pada Senin, 11 Juli 2022.

Berikut bacaan surah-surah yang bisa digunakan sebagai penangkal gangguan jin dan setan.

Untuk menangkal gangguan jin dan setan, surah-surah ini bisa dibaca pada wadah yang berisi air.

Kemudian, air itu bisa digunakan untuk mandi dan minum. Lebih lengkapnya simak penjelasan Syekh Ali Jaber di bawah ini.

1. Untuk minum

"Bisa lakukan amalan ini, InshaAllah bisa mengatasi gangguan jin dan syaitan. Yang pertama, mengambil satu gelas air yang diisi dengan gambar. Lalu, dibacakan surah Al-fatihah sebanyak 7x," kata Syekh Ali Jaber.

"Selain itu, bacakan 5 ayat terakhir surah Al-Baqarah, 7x ayat kursi, dan 3 ayat terakhir surat Al-Baqarah, serta surat Al-Ikhlas, Al-Falaq dan surat An-Nas yang masing-masing sebanyak 3 kali. Kemudian air itu diminum," sambung Syekh Ali Jaber.

2. Untuk mandi

"Bacaannya masih sama. Teknisnya dengan mengisi air di dalam ember. Lalu tiup air itu sesudah membaca bacaan tadi. InshaAllah segala macam gangguan jin dan syaitan bisa teratasi," ucap Syekh Ali Jaber.

Halaman:

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah