3 Golongan Manusia yang Seperti Ini Bisa Bikin Dunia dalam Bahaya Kata Mbah Moen, Segera Jauhi

- 2 Juli 2022, 13:08 WIB
Mbah Moen
Mbah Moen /facebook/udin/


PORTAL SULUT – Mbah Moen dalam salah satu ceramahnya mengungkapkan salah satu manusia yang seperti ini bisa membahayakan dunia.

Mbah Moen menjelaskan bahwa ada 3 (tiga) golongan manusia yang seperti ini bisa membuat dunia dalam bahaya.

Mbah Moen berpesan agar supaya jangan sampai kita termasuk dalam golongan manusia yang membahayakan dunia.

Baca Juga: Baca 100 Kali Dua Kata Pendek Ini Selepas Shalat Isya Nanti, Hajat Apapun InshaAllah Terkabul dan Rezeki Lanca

Lalu, 3 golongan manusia seperti apa yang dimaksud Mbah Moen dapat membahayakan dunia tersebut?

Dalam tausiyahnya, Mbah Moen menerangkan 3 (tiga) golongan manusia yang mampu membuat dunia dalam bahaya.

“Tiga perkara ini yang menyebabkan bahaya di dunia,” kata Mbah Moen.

Mbah Moen menjelaskan bahwa, golongan pertama yang dapat membahayakan dunia itu adalah orang yang menuruti hawa nafsunya.

“Jadi hal yang membahayakan di dunia ini ada 3 (tiga). Pertama orang yang menuruti hawa nafsunya,” terang Mbah Moen.

“Pedomannya hanya ‘Asal masih kuat’,” sambung Mbah Moen.

Orang yang menuruti hawa nafsu, hanya menuruti kesenangan.

Menurut Mbah Moen, orang yang seperti ini tidak memikirkan masa depan.

“Ini adalah kerusakan yang 1 (pertama). Kenikmatan itu adalah kemewahan. Hanya mencari kemewahan saja, tidak memikirkan anak cucu,” ujar Mbah Moen.

Orang yang menuruti hawa nafsu itu, kata Mbah Moen, artinya menuruti setan.

“Menuruti ajakan. Apa yang tidak sesuai dengan hukum syariat adalah kerusakan yang sangat besar,” terang Mbah Moen.

Sedangkan golongan 2 (kedua) yang dapat membahayakan dunia menurut Mbah Moen adalah orang yang menganggur.

‘orang yang menganggur itu menyebabkan kerusakan,” jelas Mbah Moen.

Sebabnya kata Mbah Moen, karena orang yang menganggur pikirannya tidak ada yang baik.

Orang yang seperti ini juga termasuk kedalam golongan yang membahayakan dunia.

“Tidak punya uang, tapi ingin punya uang. Bekerja tidak bisa karena menganggur. Terpikir mau mencuri atau bagaimana? Mencuri, menipu,” kata Mbah Moen.

Mbah Moen berpesan jangan suka menjadi orang yang menganggur.

“Pertama, menuruti hawa nafsu setan, kedua menganggur,” jelas Mbah Moen.

Terakhir atau golongan 3 (tiga) yang dapat membahayakan dunia menurut Mbah Moen yakni adalah orang yang tidak memiliki kemauan.

Dijelaskan oleh Mbah Moen, manusia yang tidak memiliki kemauan itu merepotkan.

“Repot. Disuruh mau tidak mau. Disuruh cari pengetahuan, jawabnya ‘Gini aja udah bagus kok!’ Orang seperti ini repot,” terang Mbah Moen.

Baca Juga: Adakah Hari Khusus untuk Berhubungan Pasutri? Ini Penjelasan Buya Yahya

Pesan dari Mbah Moen, jangan sampai jadi manusia yang tidak memiliki kemauan.

“Loh lihat, banyak yang seperti itu. harus maju!,”

“Harus mempunyai kaidah bagaimana langkah untuk membawah manusa ini maju,” kata Mbah Moen.

Jadi, 3 golongan manusia inilah yang menurut Mbah Moen dapat membuat dunia dalam bahaya.

Semoga kita termasuk di dalamnya. Amin Ya Rabbal Alamin.

Penjelasan Mbah Moen ini dikutip portalsulut.com dari kanal YouTUbe NUMOJO TV, pada Senin, 2 Juli, 2022.***

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah