Jangan Sholat Pada 5 Waktu Ini, Menurut Buya Yahya HARAM

- 1 Juli 2022, 20:29 WIB
Buya Yahya ingatkan jangan sholat pada 5 waktu ini karena haram.
Buya Yahya ingatkan jangan sholat pada 5 waktu ini karena haram. /Tangkap layar YouTube Al-Bahjah TV

PORTAL SULUT – Buya Yahya dalam satu ceramahnya mengingatkan jangan melaksanakan sholat pada 5 waktu berikut ini karena hukumnya haram.

Meski sholat adalah tiang agama, tetapi mendirikan sholat pada 5 waktu tersebut haram menurut penjelasan Buya Yahya.

Buya Yahya mengingatkan untuk memperhatikan waktu ketika melaksanakan sholat agar tidak sia-sia karena jadi haram.

Baca Juga: Inilah 7 Weton Emas, Banyak Rezeki, Hidupnya Terjamin Sampai Aanak Cucu, Menurut Primbon Jawa

Dalam penjelasannya Buya Yahya mengatakan, ada beberapa waktu yang sangat dilarang untuk melaksanakan sholat dan tidak boleh dilanggar.  

Seperti pada artikel yang sudah pernah tayang di seputartangsel.com dengan judul “Buya Yahya Ingatkan Jangan Lakukan Sholat di 5 Waktu Ini: Hukumnya Haram” inilah 5 waktu tersebut.

Pertama jangan melakukan sholat saat terbit matahari, sebelum terbit sempurna.

Kedua, sholat sehingga matahari benar-benar terbenam.

Baca Juga: Baca Asma Allah Ini 129 Kali, Amalan Luar Biasa Pemantik Rezeki dari Mbah Moen

Ketiga, jangan melakukan setelah melakukan sholat subuh.

Keempat, jangan melakukan setelah melakukan sholat asar.

Dan yang terkahir Janganlah sholat ketika matahari tepat di atas kepalamu waktu istiwaq.

Tiga waktu pertama berasal dari sebuah hadits yang berasal dari 'Uqbah bin 'Amir Al-Juhani ra, berkata:

"Ada tiga waktu sholat yang Rasulullah SAW melarang kami untuk melakukan sholat dan menguburkan orang yang meninggal di antara kami. 1) Ketika matahari terbit hingga meninggi, 2) ketika matahari tepat berada di tengah-tengah cakrawala hingga bergeser sedikit ke barat, dan 3) matahari berwarna kekuningan saat menjelang terbenam." (HR. Muslim).

Baca Juga: Mitos Bibir Tergigit Tidak Sengaja, Ramalan Primbon Jawa

Sedangkan, dua waktu lainnya terdapat dalam sebuah hadits yang berasal dari Abi Said Al-Khudri ra, dia berkata:

"Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda, "Tidak ada sholat setelah sholat subuh hingga matahari terbit. Dan tidak ada sholat sesudah sholat ashar hingga matahari terbenam." (HR. Bukhari dan Muslim).

Buya yahya menjelaskan jika terbit matahari hendaklah tinggalkan sholatmu hingga sempurna terbitnya matahari tersebut.

Jika sudah mulai terbenam matahari, maka tinggalkanlah sholat sehingga matahari benar-benar terbenam. Sesungguhnya matahari itu akan terbit di antara 2 tanduknya setan.

Baca Juga: Wanita Jangan Ikut-ikutan Ziarah Kubur Kalau 4 Syarat Ini Tidak Cukup, Buya Yahya: No 1 Absolut Hukumnya

Namun dari 5 waktu yang dilarang tersebut ada sholat yang diharamkan dan diperbolehkan.

Lalu Sholat apa saja yang diharamkan?

"Sholat yg dilarang di waktu tersebut hanya ada 2 sholat saja, selebihnya boleh. Yang pertama, sholat tanpa sebab. Bukan sholat dhuha dan bukan sholat fardhu. Kedua, sholat sunnah yang sebabnya mutaakhir atau sholat yang sebabnya menyusul," ujar Buya Yahya.

"Di antaranya yakni sholat sunnah umroh. Saat sedang di masjid siti aisyah mau niat seseorang tersebut mandi dan mau melaksanakan sholat dan mau melakukan ihram. Setelah mandi sunnah, melakukan sholat sunnah. Namanya sholat sunnah umroh. Setelah sholat sunnah baru diniatkan umroh. Maka haram dilakukan di 5 waktu tadi. Selain kedua tersebut boleh dilaksanakan," lanjut Buya Yahya.

Baca Juga: Kalahkan Sinusitis Lewat Ramuan Herbal dan Terapi Ini, dr. Zaidul Akbar: Sangat Powerfull

Ada sebagian orang yang kurang memahami terkait waktu-waktu yang diharamkan untuk sholat.

Sehingga ketika melihat orang melakukan sholat setelah sholat ashar, maka orang tersebut menyebutnya haram. Padahal bukan demikian.

Jadi inilah yang dikatakan oleh jumhurulama. Hal ini telah dicontohkan oleh Rasulullah SAW dalam Hadist sahih riwayat Imam Muslim dan Imam Bukhari dari Ummu Salamah. Ia bertanya kepada Rasulullah SAW yang waktu itu beliau melihat Rasulullah sedang melakukan sholat 2 rakaat setelah sholat asar.

Kemudian Ummu Salamaj bertanya kepada rasul, Sholat apa yang sedang dikerjakan.

Baca Juga: Inilah 5 Tanggal Lahir Menurut Primbon Jawa Yang Paling Beruntung, Cek Apakah Tanggal Lahir Kamu Juga

Rasulullah SAW mnejelaskan jika telah datang tamu dari Bani Kayyiz, mereka menyibukkan ku hingga tidak bisa melakukan sholat bad'diyah dhuhur setelah sholat asar.

Namun perlu diketahui ada tempat yang selalu diperbolehkan melaksanakan sholat yakni masjidil Haram. Di dalam masjidil Haram tidak ada larangan untuk melakukan sholat.

Itulah penjelasan Buya Yahya tentang 5 waktu yang dilarang melaksanakan sholat karena hukumnya haram. (Nurul Hiqmah/Seputar Tangsel)

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah