Gus Baha Ijazahkan Wudhu Pelebur dan Penggugur Dosa-dosa Besar, Catat Waktunya!

- 12 Juni 2022, 17:44 WIB
Ilustrasi wudhu /YT Islam Populer
Ilustrasi wudhu /YT Islam Populer /

PORTAL SULUT – Bukan sekadar menyucikan raga, wudhu juga bisa menyucikan dosa.

KH Ahmad Bahauddin yang sehari-hari disapa Gus Baha membocorkan wudhu yang dimaksud.

Ketika dikerjakan pada waktu tertentu, maka wudhu bisa jadi penggugur dan pelebur segala dosa besar.

Lantas wudhu seperti apakah yang diijazahkan Gus Baha? Simak penjelasan lengkap dalam artikel ini.

Baca Juga: Tidak Hanya Mengusir Jin Jahat! Rebusan Daun Ini Bisa Hilangkan Kenakalan Anak Terang dr. Zaidul Akbar

Setiap insan di muka bumi, tidak pernah luput dari kesalahan dan dosa.

Untungnya, terdapat banyak amalan dalam agama Islam yang bisa menghapus segala dosa kita.

Di samping dengan tobat, terdapat amalan-amalan jenis lain yang bisa menghapus dosa seluas padang Arafah sekalipun.

Baca Juga: Cepat Tanam, 7 Bunga Cantik Ini Bisa Menarik Rezeki dan Keberuntungan Menurut Primbon Jawa

Satu di antara sekian amalan yang menghapus dosa tersebut, biasanya kita kerjakan sebelum kita mendirikan sholat.

Bila kita mengerjakan wudhu di waktu yang tepat, maka niscaya seluruh dosa kita pun luruh dan rontok seketika.

Sedangkan waktu yang dimaksud oleh Gus Baha tersebut adalah wudhu pada waktu dingin.

Baca Juga: Perbuatan Suami kepada Istri Seperti Ini Dimurkai Allah, Dosa Besar Kata Gus Baha

“Adapun hal-hal yang dapat menghapus dosa atas kesalahan adalah yang pertama, menyempurnakan wudhu di waktu yang dingin,” ujar Gus Baha.

Hal tersebut sebagaimana dinukil portalsulut.com dari Youtube SANTRI OFFICIAL yang diakses pada 23 April 2022.

Lantas bagaimanakah konteks wudhu pada waktu dan kondisi dingin yang dimaksud oleh kyai dari Rembang tersebut?

Baca Juga: Berikan Sedekah Kepada Orang-orang Berikut Ini, Doa Mudah Terkabul Kata Buya Yahya

“Seperti musim Januari di Mekah, Israel, dan Yordania. Itu dingin sekali,” contoh Gus Baha.

“Makanya kemarin ketika Januari, banyak orang tua yang tidak kuat ke sana karena dingin sekali,” sambungnya.

Di samping itu, Gus Baha pun mengimbuhkan kalau wudhu disertai ibadah sunnah lain bisa melebur dosa sebanyak apapun.

Baca Juga: Membaca Dzikir Ini Sekali Saja Pahalanya Seperi Dzikir Semalaman Kata Gus Baha

“Ketika musim salju orang bisa sempurna wudhunya, maka itu bisa melebur dosa,” tutur Gus Baha.

“Dan melangkahkan kaki untuk sholat berjamaah. Maksudnya melangkah ke masjid untuk melaksanakan sholat berjamaah, dan menunggu sholat, sebelum maupun sesudahnya,” tandas Gus Baha.

Demikianlah penjelasan Gus Baha soal wudhu yang meleburkan dosa seluas padang Arafah dan sepanjang sungai Nil.

Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah