Inilah Sepuluh Malam Terbaik Menurut Syaikh Shalih Fauzan Al Fauzan, Simak Penjelasannya

- 24 April 2022, 20:19 WIB
Syekh Shalih Fauzan Al Fauzan
Syekh Shalih Fauzan Al Fauzan /tangkapan layar YouTube ShahihFiqih/

Sangat pantas untuk kita isi dengan banyak amal shalih, seperti sholat, berdoa, dan berdzikir kepada Allah SWT agar kita bisa meraih pahala besar yang setara dengan amalan 1000 bulan.

1000 bulan sama dengan 83 tahun lebih beberapa bulan, itu umur yang sangat panjang bagi seorang muslim apabila digunakan seluruhnya untuk beribadah.

Karena sesungguhnya siapa yang diberikan taufiq untuk beramal di malam tersebut maka amalannya lebih baik dari 1000 bulan.

Alangkah diberkatinya malam itu, sebagaimana firmanNya, “Alangkah mulianya malam tersebut di sisi Allah SWT.”

"Jangan sampai kita melalui malam tersebut dengan rasa malas dan terlalaikan," kata Syekh.

Baca Juga: Pantas Doa Kamu Tidak Dikabul Allah! Mulai Sekarang Tak Usah Berdoa Seperti Ini, Gus Baha: Jangan Egois

Mari kita lebih bersemangat lagi mencari malam tersebut di sepuluh malam terakhir ini!

Kita hidupkan dengan sholat tarawih bersama kaum muslimin, kita sholat dibelakang imam sampai selesai.

Nabi SAW bersabda, “Barangsiapa yang mengerjakan ibadah di malam Lailatul Qadar dengan penuh keimanan dan mengharapkan pahala, maka diampuni seluruh dosanya yang telah lalu.” (HR. Al-Bukhari no. 1901 dan Muslim no. 760)

Ini merupakan keutamaan tambahan dari yang telah disebutkan Allah Ta’ala dalam firmanNya, “Malam kemuliaan itu lebih baik daripada 1000 bulan.” (QS. Al-Qadr:3)

Halaman:

Editor: Adisumirta

Sumber: YouTube Shahihfiqih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah