Tips Ustadz Adi Hidayat Agar Semangat Mengerjakan Amalan, Dekatkan Diri Kepada Allah SWT

- 11 April 2022, 13:54 WIB
Ustadz Adi Hidayat
Ustadz Adi Hidayat /Tangkap layar YouTube Adi Hidayat Official

PORTAL SULUT - Dalam Islam ada banyak sekali amalan yang bisa dilakukan agar diri kita senantiasa dekat kepada Allah SWT dan hidup menjadi lebih baik lagi serta mendapatkan pahala dari-Nya.

Namun sebagai manusia biasa, pasti ada rasa malas sehingga kita tidak konsisten melakukan beberapa amalan yang diajarkan dalam Islam.

Dikutip dari saluran YouTube Adi Hidayat Official pada tanggal 6 Oktober 2021, bagaimana caranya agar kita semangat melakukan amalan?

Baca Juga: Hutang Lunas, Penyakit Sembuh, Hajat Terkabul, Cukup Amalkan Doa ini Kata Syekh Ali Jaber

Mengerjakan amalan bisa mendatangkan manfaat yang baik.

Lalu cara agar kita selalu bersemangat dalam mengerjakan amalan adalah dengan menuliskannya.

“Kalau mampu dituliskan, supaya memotivasi kita kalau mengerjakan ini maka ini yang kita raih, itu minimal ketika sedang malas-malas kemudian melihat itu lagi maka motivasi kita akan muncul,” jelas ustadz Adi Hidayat.

Jadi amalan itu bersanding dengan keutamaan.

“Misalnya infaq, ketika menyebutkan infaq keutamaannya dulu disebutkan,” ujar ustadz Adi Hidayat.

Halaman:

Editor: Randi Manangin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah