Ceramah Syekh Ali Jaber, Gambaran Hisab di Akhirat, Kita Harus Siapkan Bekal

- 21 Maret 2022, 15:35 WIB
Syekh Ali Jaber/Tangkap layar/YouTube Syekh Ali Jaber
Syekh Ali Jaber/Tangkap layar/YouTube Syekh Ali Jaber /

 

PORTAL SULUT - Inilah gambaran hisab atau penghisaban ketika di akhirat nanti menurut Syekh Ali Jaber.

Syekh Ali Jaber menjelaskan dalam ceramahnya, hisab baru akan dimulai setelah Allah mengabulkan permintaan Nabi Muhammad SAW agar manusia segera dihisab.

“Allah menurunkan kitab-kitab yang akan diterima manusia dengan tangan kanan dan tangan kiri, jika kitabnya diterima dengan tangan kanan maka itu artinya adalah kebaikan dan jika diterima dengan tangan kiri berarti itu keburukan,” jelas Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Susah Menemukan Tujuan Hidup? Gus Baha Beberkan Rahasianya: Hidup itu Adalah...

Diambil dari channel YouTube TAMAN SURGA.Net dalam ceramah Syekh Ali Jaber, orang yang akan menerima kitab dengan tangan kirinya, akan merasa malu dan menyembunyikan tangan kirinya di belakang, namun kitab itu tetap mengikuti tangan kirinya yang ada di belakang dan langsung menempel di tangannya.

Kemudian Allah SWT mulai melakukan hisab satu-persatu dengan memanggil nama masing-masing.

Pada saat itu Allah akan menjadi hakim untuk kita dan yang menjadi saksi adalah seluruh anggota tubuh kita, buku amalan dan malaikat, dan pada saat itu kita tidak bisa lari ataupun berdusta.

Baca Juga: Inilah Tanda-tanda Seseorang akan Menjadi Kaya Raya Menurut Primbon Jawa, Salah Satu Kedutan di Kening

Halaman:

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: Youtube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah