Baca Wirid Pendek Ini Ketika Duduk dan Berdiri Agar Rumah Dikepung Rezeki, Menurut Mbah Moen

15 Februari 2023, 01:06 WIB
Baca Wirid Pendek Ini Ketika Duduk dan Berdiri Agar Rumah Dikepung Rezeki, Menurut Mbah Moen /Dok Facebook Majlis Sholawat Roudoh

PORTAL SULUT - Ulama kharismatik Kyai Haji Maimun Zubair alias Mbah Mun selalu memberikan amalan-amalan ibadah semasa hidupnya.

Hingga kini warisan amalan-amalan Mbah Moen itu selalu menjadi pedoman bagi semua umat muslim.

Dalam ceramahnya Mbah Moen  pernah memberikan warisan amalan ibadah jika ingin rezeki selalu datang dan mengepung rumah.

Baca Juga: Bukan Tahajud Ataupun Naik Haji! Inilah Amalan yang Menjadikan Kita Umat Terbaik, Menurut Ustadz Abdul Somad

Mbah Moen mengingatkan agar kita sering basahi lidah dengan suatu wirid ringan ketika beraktivitas di rumah.

" Aktivitas sederhana itu adalah Setiap kali kita berdiri maupun setiap kali hendak mau duduk,"  ujar Mbah Moen.

Kyai Haji Maimun Zubair yang akrab disapa Mbah Moen merupakan Kiai karismatik yang sangat sentral di Indonesia.

Guru kesayangan Gus Baha tersebut sering memberi ijazah, amalan berkaitan dengan rezeki semasa hidupnya.

Atas segala amalan beliau berkenan dengan rezeki tentu saja menjadi ilmu bermanfaat yang banyak diterapkan oleh murid-muridnya.

Salah satu malaikat yang paling penting memang adalah malaikat Mikail sebab Ia bertugas membagikan rezeki ke kita semua, tapi penting untuk diingat bahwa rezeki yang dimaksud disini tidak terbatas pada uang maupun harta benda.

Baca Juga: Hari Terbaik Potong Kuku! Jika Salah Hari, Rezeki Bisa Seret, dan Jodoh Menjauh, Menurut Habib Rifky Alaydrus

Secara luas rezeki bisa berarti kesehatan, bisa berarti jodoh, bisa berarti kebahagiaan keluarga harmonis, anak sholeh, dan lain sebagainya, bahkan rezeki sangat berkaitan dengan kebiasaan hidup serta perilaku kita sehari-har.

Bila ingin rezeki kita Allah lancarkan maka jangan hanya menunggu, kita perlu menjemput rezeki dengan pekerjaan atau amalan ringan,  bahkan rezeki bisa dijemput di rumah dengan beberapa amalan yang sebenarnya sangat ringan dilakukan tapi sering disepelekan.

Salah satu yang sangat berpengaruh letak rezeki seseorang adalah aktivitas berdiri maupun duduk.

Ketika sedang di rumah kata Mbah mohon jangan pernah berdiri atau duduk di rumah sebelum kita membaca suatu wirid sederhana.

Dengan wirid ini maka rezeki besar akan datang meskipun kita melakukan aktivitas yang ringan dan kecil .

Nah wirid  apa yang dimaksud oleh Mbah Moen tersebut ?

Dikutip Portal Sulut, 15 Februari 2023 dari YouTube@ Pintu Wali.

Mbah Moen mengatakan wirid yang dimaksudkan adalah Shalawat.

Baca Juga: Nasihat Buya Yahya sebagai Pengasuh Pondok Pesantren Al-Bahjah Jikalau Dapat Mertua yang Jahat

 " Barangsiapa membasahi lidahnya dengan Shalawat ketika hendak bangkit atau duduk maka rezeki akan Allah mudahkan untuknya, " terang Mbah Moen.

Demikianlah penjelasan singkat tentang wirid yang harus diucapkan saat berdiri maupun duduk.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler