Zina Ratusan Kali, Bahkan Ribuan Kali Tetap Allah Ampuni, Buya Yahya: 3 Hal Ini Lakukanlah

20 Juli 2022, 13:31 WIB
Buya Yahya /Tangkap layar YouTube.com/Al-Bahjah Tv

PORTAL SULUT – Tidak disangsikan lagi kalau zina merupakan salah satu dosa paling besar dalam agama Islam.

Buya Yahya dalam sebuah ceramah lantas menjelaskan tentang 3 hal yang bisa ditempuh oleh seseorang agar dosa tersebut diampuni.

Allah akan mengampuni seseorang yang punya dosa zina ratusan, ribuan, bahkan jutaan kali kalau 3 hal ini dikerjakan.

Namun demikian apakah 3 cara tersebut? Ikuti ulasan lengkap Buya Yahya hanya di artikel ini.

Baca Juga: Jangan Sepelekan Air Kencing Berbusa! Pertanda 5 Penyakit Ini Sudah Muncul Jelas dr. Saddam Ismail

Setiap manusia tidak ada yang terlepas dari dosa dan khilaf. Tidak ada manusia yang sempurna.

Namun di antara semua jenis dosa, ada beberapa dosa yang besar yang salah satunya adalah zina.

Selama seseorang masih hidup dan bernafas, Allah selalu membuka pintu taubat untuk orang-orang yang mendekati dosa.

Baca Juga: Jangan Khawatir Jika Nasab Tak Jelas, Malaikat Bisa Dikecoh Kata Gus Baha

Untuk dosa zina sendiri, terdapat 3 syarat yang mesti seseorang tempuh agar dosa besar tersebut Allah ampuni.

Kendati Allah sangat murka pada orang yang melakukan dosa zina ini, tapi perbuatan hina tersebut masih punya peluang diampuni.

Sebagaimana dinukil portalsulut.com dari Youtube Al-Bahjah TV diakses 19 Juni 2022, berjudul “Begini Cara Bertaubat dari Dosa Zina”, berikut 3 cara yang dimaksud:

Baca Juga: 5 Zodiak Dengan Pesona Memikat Meski Tanpa Make Up

  1. Menangis dan lakukan taubat dengan sungguh-sungguh

Allah tetap akan mendengar tangisan serta penyesalan kita selama kita betul-betul menyesal atas apa yang diperbuat.

Dengan memperbanyak istighfar sembari menangis, maka Allah akan mengikis dosa-dosa akibat zina.

Selain mengikis dosa, istighfar di sini juga akan membukakan pintu rezeki kendati kita pernah berbuat dosa yang hina.

Baca Juga: Rambut Sering Rontok? Inilah Makanan agar Rambut Tumbuh Lebat dan Tebal

  1. Jangan pernah menceritakan aib dosa zina

Tatkala sudah bertaubat dengan sungguh-sungguh, jangan sekali-kali kita menceritakan aib dosa tersebut kepada orang lain.

Cukuplah kita perbanyak istighfar dan jangan sekali-kali menyentuh kembali dosa yang sama.

Sebab ketika bertaubat maka Allah akan tutup rapat-rapat aib kita dan dijaga.

“Setelah 4 kali Nabi Muhammad mengajari untuk menutupi aib dosa zina dan masih mengakuinya maka Nabi Muhammad memberlakukan hukum baginya,” terang Buya Yahya.

Baca Juga: Gejala Awal dan Peringatan Dini Kanker Payudara Yang Perlu Diwaspadai

  1. Istiqomah

Dan yang terakhir, bagi orang yang telah bertaubat dengan sungguh-sungguh wajib untuk tetap istiqomah.

Demikianlah penjelasan lengkap Buya Yahya tentang 3 syarat seseorang Allah ampuni dari zina ribuan kali.

Bila Anda pernah tergelincir ke dosa satu ini, jangan putus asa karena Allah Maha Pemaaf. Kerjakanlah 3 hal anjuran Buya Yahya tersebut.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler