Selamat dari Neraka dan Sifat Munafik, Jaga Sholat Fardhu Seperti Ini Selama 40 Hari Kata Syekh Ali Jaber

21 Mei 2022, 00:30 WIB
Syekh Ali Jaber menjelaskan cara sholat yang bisa selamatkan dari neraka dan kemunafikan. /Tangkapan layar kanal YouTube/Syekh Ali Jaber

PORTAL SULUT - Almarhum Syekh Ali Jaber pernah dalam salah satu cermahnya menjelaskan tentang cara sholat fardhu yang bisa menyelamatkan dari naraka dan sifat munafik.

Ada pun sholat fardhu seperti ini kata Syekh Ali Jaber harus dilakukan selama 40 hari lamanya.

Cara sholat fardhu seperti ini juga merupakan pembeda antara orang mukmin dan orang munafik kata Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: CATAT WAKTUNYA, Ustadz Adi Hidayat: Doa Langsung Didengar Allah, Berdoalah Pada 2 Waktu Ini

Lantas, sholat fardhu seperti apa yang bisa menyelamatkan dari siksa neraka dan sifat munafik.

Almarhum Syekh Ali Jaber merupakan ulama dan pendakwah yang aktif asal Indonesia berkebangsaan Arab.

Beliau banyak berdakwah semasa hidupnya dan sangat disukai oleh masyarakat muslim Indonesia.

Yang paling khas dari Syekh Ali Jaber, adalah beliau selalu membagikan amalan-amalan ringan kepada jemaahnya.

Dalam artikel ini, akan dibahas penyebab selamat dari siksa neraka dan sifat munafik lewat cara sholat.

Syekh Ali Jaber mengutip salah satu hadist dari Imam Tirmidzi yaitu:

“Barang siapa yang sholat 40 hari tidak terlepas takbiratul ihram (tidak tertinggal) dapat kebebasan dari neraka dan dari kemunafikan.”

Jadi selama 40 hari seseorang selalu bersamaan takbiratul ihram setelah imam, maka ia akan selamat dari siksa neraka dan sifat munafik.

Baca Juga: Mau Khatam Al-Quran Secepat Kilat? Gus Baha: Cukup Baca Saja Surah Ini 3 Kali

“Imam Allahuakbar dia sudah stand by,” kata Syekh Ali Jaber dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com dari video di kanal YouTube Muslim-saluran dakwah yang diunggah pada 27 Mei 2021 berjudul “AMALAN DOA TERBAIK SAAT SUJUD”.

Untuk terhindar dari neraka dan kemunafikan, maka selama 40 hari diusahakan untuk tidak tertinggal takbiratul ihram.

“Selama berapa hari? 40 hari, berarti 200 kali sholat. Apa yang dia dapat? Bebasa dari neraka dan kemunafikan,” ujar Syekh Ali Jaber.

Menurut Syekh Ali Jaber menjaga sholat seperti ini tidak bisa dilakukan oleh semua orang.

“Dan hal ini orang munafik tidak bisa,” terang Syekh Ali Jaber.

Dalam ceramah tersebut, Syekh Ali Jaber menjelaskan bahwasanya perndaan orang munafik dan orang mukmin bisa diketahui dari cara mereka sholat.

“Yang sering masbuk beda dengan orang yang datang lebih awal, nda mungkin sama di sisi Allah, Allah maha adil,” katanya.

Jika seandainya, insyaallah semua masuk surga dengan rahmat Allah, maka di surga kata Syekh Ali Jaber akan berbeda tingkatan.

“Tapi di dalam surga, tingkatan dalam surga, itu masing-masing tergantung amal,” jelas Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Amalkan Usai Sholat Subuh, Baca Ayat Ini Kata Syekh Ali Jaber, Dijamin Masuk ke Surga Allah SWT

Dengan demikian, almarhum Syekh Ali Jaber berpesan kepada jemaah agar senantiasa menjaga sholat agar bebas dari neraka dan sifat munafik.

Itulah penjelasan almarhum Syekh Ali Jaber tentang cara sholat yang bisa menyelamatkan dari siksa neraka dan sifat munafik.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler