Terlanjur Bangga dengan Perilaku ini? Awas Bisa Menghadirkan Azab dan Murka Allah SWT, Kata Syekh Ali Jaber

19 Mei 2022, 15:28 WIB
SYEKH Ali Jaber mengungkapkan perilaku yang bisa membuat Allah murka. /Foto dol.: Tangkap layar YouTube.com/Syekh Ali Jaber/

 

PORTAL SULUT - Membanggakan perilaku ini ternyata dapat menyebabkan Allah murka, kata Syekh Ali Jaber.

Sebagai insan beriman, sebaiknya waspada dengan sebuah perilaku yang membuat Allah murka dan ditimpakan azab yang pedih.

Syekh Ali Jaber menjelaskan, kebanyakan orang malah merasa bangga dengan sebuah perilaku yang justru dapat menyeretnya ke suatu perkara serius dihadapan Allah SWT.

Baca Juga: Jangan Ditunda! Ajarkan 1 Amalan Ini kepada Anak, Orang Tua Akan Dapat Banyak Pahala

Hal ini dikarenakan oleh hasrat yang ingin dipuji oleh orang lain, sehingga perilaku ini menjadi kebiasaan yang bahkan sering dibanggakan demi pujian sekitar.

Menurut Syekh Ali Jaber, jika terlanjur dalam perilaku yang demikian maka ada baiknya untuk segara bertaubat dengan sungguh-sungguh.

Sebab hal itu tidak ada kemuliaannya di sisi Allah SWT, apalagi sampai perilaku itu sering dibangga-banggakan juga.

Lalu perilaku seperti apakah yang dimaksud oleh Syekh Ali Jaber tersebut sehingga perilaku yang seperti itu sangat dimurkai Allah SWT?

Dilansir PortalSulut.com dari Kanal Youtube Muslim - Saluran Dakwah yang diunggah sejak 20 Desember 2020, inilah penjelasannya.

Orang yang mudah mendatangkan murka dan azab Allah SWT adalah pelaku zina yang kemudian bangga dengan perbuatanya tersebut.

Zina termasuk dosa besar. Dosa ini terjadi ketika seorang lelaki dengan wanita yang bukan muhrim melakukan hubungan tanpa ikatan pernikahan yang sah dalam Islam.

Menurut Syekh Ali Jaber, larangan tentang zina ini telah tercantum dalam Alquran dengan kalimat "janganlah mendekati zina".

Baca Juga: Cepat Singkirkan 1 Benda Ini Saat Magrib Tiba, Jadi Sebab Rezeki Seret Jika Ada di Rumah Kata Habib Rifky Alay

Sebab, ketika menuruti hawa nafsu berupa melakukan zina adalah bagian dari dosa besar.

Di zaman modern seperti sekarang ini, potensi melakukan hal itu bisa dibilang begitu mudah.

Sebab prosesnya dapat melalui dari beberapa tahapan yang kemudian dengan mudah dapat melakukan hal yang demikian.

Tetapi perbuatan itu tidaklah terpuji di sisi Allah SWT, namun jika sadar dan segera bertaubat maka perbuatan dosa besar tersebut bisa terampuni.

Menurut Syekh Ali Jaber, seseorang yang telah terlanjur melakukan dosa besar pasti akan diampuni, baik itu zina, riba, dan sihir.

Asalkan dengan syarat taubat yang memang diniatkan dengan sungguh-sungguh.

Tetapi ada satu ciri orang yang tidak akan selamat ataupun diampuni dari dosa besar karena sebuah perilakunya tersebut.

Manusia seperti ini adalah orang yang bangga dengan perilakunya karena secara terang-terangan ia menceritakan terkait perzinahan yang dilakukannya.

Baca Juga: Baca Dzikir ini 1 Menit, Dosa 100 Tahun Diampuni kata Ustadz Khalid Basalamah

Syekh Ali Jaber berpandangan, bahwa seharusnya seorang hamba yang jatuh pada perbuatan maksiat.

Sebaiknya berusahalah untuk merahasiakan perbuatan itu karena malu terhadap Allah ataupun sesama manusia.

Bukannya bangga dan bahkan diceritakan kepada siapa saja hanya demi sebuah pujian dari sesama manusia.

Untuk itu perlu disadari bahwa perilaku ini tidaklah ada kemuliaannya, tapi justru mendatangkan murka Allah dan azab serta tidak ada ampunan baginya.***

Editor: Adisumirta

Tags

Terkini

Terpopuler