Naudzubillah, Allah Langsung Siksa di Dunia Sebelum di Akhirat Karena Kabiasaan Ini Kata Buya Yahya

18 Mei 2022, 00:30 WIB
Buya Yahya mengatakan Allah langsung memberi siksa di dunia sebelum di akhirat karena kebiasaan ini. /Tangkapan layar YouTube.com/Al-Bahjah TV

 

PORTAL SULUT - Penceramah Buya Yahya dalam sebuah cermahnya ungkap sebuah kebiasaan yang mendapat siksa dari Allah di dunia sebelum di akhirat.

Artinya orang dengan kebiasaan ini, akan Allah berikan siksa di dunia sebelum dia mendapatkan siksa di akhirat kelak.

Selain itu, Buya Yahya mengatakan bahwa orang yang punya kebiasaan ini tidak akan pernah bahagia, selalu merasa tersakiti.

Baca Juga: Kisah Kuburan Orang Awam yang Mengeluarkan Bau Harum Berkat Amalan Ini, Simak Cerita Syekh Ali Jaber

Orang dengan kebiasaan ini kata beliau adalah orang yang rugi di dunia, sebab sebelum ke akhirat mendapat siksa di dunia.

Lantas, kebiasaan apa yang dimaksud oleh pengasuh Pondok Pesantren Al-Bahjah itu?

Topik ini berangkat dari pertanyaan seseorang kepada Buya Yahya terkait orang yang suka iri, dengki dan rakus dalam hidupnya.

“Sebelum di akhirat sudah dihukum di dunia, dia tidak akan puas selamanya,” kata Buya Yahya dikutip portalsulut.pikiran-rakyat.com dari video di kanal YouTube Al-Bahjah TV yang diunggah pada 12 November 2020 berjudul “Azab Orang Rakus, Iri dan Dengki – Buya Yahya Menjawab”.

Artinya, orang yang memiliki kebiasaan iri dan dengki seperti itu akan merasakan sakit yang luar biasa dalam hidupnya.

“Bahkan dengan hati dengki itu lihat, sakitnya bertubi-tubi,” ujar Buya Yahya.

Orang seperti ini kata beliau tidak pernah senang melihat orang lain senang, merasakan sakit terus menerus di dalam hatinya.

“Lihat tetangganya dagang sukses sakit, bangun rumah sakit, sakit sakit sakit. Di dunia sudah di hukum sebelum di akhirat,” jelas Buya Yahya.

Baca Juga: Bukan Ayat Kursi, Surah ini Membuat Gagal Misi Iblis Menyesatkan Manusia, Gus Baha: Harus Rutin Dibaca

Beliau mengatakan orang yang dengan kebiasaan ini akan sangat rugi di dalam hidupnya.

“Maka sangat rugi orang yang memelihara kedengkian dan kerasukan,” ujarnya.

Menurut Buya Yahya, menajdi bahagia adalah perkara yang mudah, namun ada saja orang yang sudah memiliki segalanya tidak merasakan hal itu.

“Kebahagiaan bukan dari tumpukan harta itu,” terang Buya Yahya.

Beliau kemudian memberi ilustrasi bagaimana orang rakus tidak pernah bahagia di dunia karena sifat mereka tersebut.

“Dia punya perusahaan 10 kebakar 4, stres struk masuk rumah sakit, kan bodoh dia wong masih 6. Namun begitulah, karena rakus sudah tersiksa di dunia sebelum di akhirat,” tegas Buya Yahya.

Itulah penjelasan dari penceramah Buya Yahya terkait kebiasaan yang membuat seseorang mendapatkan siksa dari Allah di dunia sebelum siksa di akhirat.***

Editor: Jaka Prasojo

Tags

Terkini

Terpopuler