Hati-hati Pengguna Media Sosial! Hindari Perilaku ini, Tidak akan Masuk Surga kata Gus Baha

14 Mei 2022, 18:16 WIB
Gus Baha /pikiran-rakyat.com/

PORTAL SULUT — Inilah pesan KH Bahauddin Nursalim atau yang lebih disapa Gus Baha kepada pengguna media sosial.

Dalam penjelasannya, Gus Baha menasehati agar pengguna media sosial harus menghindari perilaku tertentu agar tidak berujung dosa.

Artinya, tanpa sadar ternyata ada perilaku yang tidak perlu dilakukan saat menggunakan media sosial.

Baca Juga: Dipastikan Kaya! 19 Mimpi ini Tanda jika Anda akan Terima Rezeki Seluas Lautan kata Primbon Jawa

Hal ini karena bisa berujung dosa dan bisa-bisa tidak akan diterima di dalam surga kata Gus Baha.

Penasaran, perilaku apa itu? Simak selengkapnya di sini.

Gus Baha mengatakan bila zaman sekarang sudah banyak perilaku buruk yang sering ditampakkan manusia.

"Tapi zaman sekarang telah rusak. Menyebar keburukan orang lain malah bangga," kat Gus Baha.

Menurutnya, perilaku seperti itu akibat kurangnya ilmu yang dimiliki.

"Dasar tak pernah mengaji. Menyebar keburukan orang kok bangga," tutur Gus Baha.

Dalam ceramahnya juga, Gus Baha menuturkan sebaiknya hati manusia itu harus bersih. Tidak saling melukai atau bahkan merugikan orang lain.

"Makannya saya meminta agar hati kalian selamat. Sekalipun mau sedikit sombong, terserah. Yang penting tidak merugikan orang lain," ucap Gus Baha.

Kyai pengasuh pondok pesantren Tahfidul Qur'an LP3IA ini mengatakan bahwa sifat manusia itu diakibatkan perkembangan teknologi hari ini.

Artinya, perilaku saling menjelekkan satu dengan yang lain adalah sifat yang tidak baik

"Begitu saja. Dari pada komentar sana, komentar sini. Apalagi lewat media sosial," ungkap Gus Baha, seperti yang dikutip Portalsulut.pikiran-rakyat.com dari Kanal YouTube Dakwah Digital pada Sabtu, 14 Mei 2022.

Baca Juga: Inilah 3 Shio Versi Astrologi Cina Paling Gila, Punya Terobosan Hebat, Salah Satunya Kamu?

"Ciri utama orang baik itu menutupi keburukan sesama muslim. Sekarang orang pada mengumbar keburukan sesama muslim," tambahnya.

Gus Baha bahkan merasa miris bila sudah marak sekali perilaku yang kurang baik ditampilkan di media sosial hari ini.

"Nangis saya melihat kelakuan orang-orang lewat WhatsApp," kata Gus Baha.

Dirinya pun menegaskan bahwa perilaku seperti itu akan membuat manusia mendapat dosa dan dipastikan tidak mendapat tempat di surga.

"Saya beri tahu, tidak akan masuk surga orang-orang yang sering adu domba," ungkap Gus Baha.***

Editor: Muhamad Zakir Mokoginta

Tags

Terkini

Terpopuler