Ingin Beruntung Setiap Hari? Amalkan Amalan Ini Kata Aa Gym

7 April 2022, 18:18 WIB
Aa Gym /Instagram @aagym./

 

PORTAL SULUT - Setiap orang akan menjalani hidupnya dengan kisah-kisah berbeda.

Tantangan dalam hidup pun akan berbeda antara satu orang dengan lainnya.

Dalam hidup ada orang yang terlihat hidupnya bahagia, indah dan nyaman. Tapi ada pula yang tampak begitu berantakan.

Baca Juga: Bingung Apakah Dia Mencintaimu? Ikuti Tes Psikologi Berikut Ini

Namun meski demikian, sebenarnya dalam hidup orang yang paling baik hidupnya adalah mereka yang beruntung.

Sebab keberuntungan akan menjauhkan dari segalah keburukan.

Berbicara hal tersebut, Abdullah Gymnastiar atau lebih dikenal dengan sapaan Aa Gym mengukapkan rahasia hidup agar selalu beruntung.

Menurut Aa Gym, membuat orang beruntung ketika mengerjakan amalan ini.

Dikarebakan amalan yang paling dicintai Allah adalah beramal baik dengan istiqomah.

Meski amalan itu terbilang amalan kecil, akan tetapi jika dilakukan secara berkelanjutan dan konsisten, akan membuat Allah semakin mencintai hambanya kata Aa Gym.

Baca Juga: Pemilik 3 Weton Ini Bakal Jadi Juragan Baru Menurut Primbon Jawa, Apa Weton Kamu Masuk?

"Walaupun amal kebaikan tersebut terbilang kecil dan mudah, akan sangat besar di pandangan Allah Ta'ala," tutur Aa Gym seperti dilansir PortalSulut.com melalui postingan di akun Instagram Pribadinya @aagym, pada Kamis 7 April 2022.

Lanjut Aa Gym, orang yang terus istiqomah mengamalkan amalan meski hanya sekecil pun karena Allah, hal itu akan mendapatkan keberuntungan bagi pengamalnya.

"Dan beruntunglah bagi orang-orang yang memiliki amalan istiqomah tersebut," ujarnya.

Lalu bagaimana caranya agar kita dapat senantiasa istiqomah mengamalkan suatu amalan?

Menurut Aa Gym, ada cara dimana agar seseorang mendapatkan bantuan kekuatan agar senantiasa istiqomah menjalankan suatu amalan.

Caranya dengan berdoa kepada Allah, doa khusus meminta agar di istiqomahkan dalam beramal sholeh.

Baca Juga: Tips dari Gus Baha Agar Hidup Selalu Berkecukupan, Siapapun Bisa Melakukannya

Doanya itu yakni: Waj'ainii haadiyaan mahdiyyaan.

"Artinya, ya Allah, teguhkanlah diriku jadikanlahh diriku pemberi petunjuk dan diberi petunjuk oleh mu,"

"Salah satu cara agar kita bisa dibantu untuk mengistiqomahkan amalan adalah dengan cara berdoa. Dan salah satu doa yang dapat diamalkan adalah seperti doa meminta istiqomah," terangnya.

Bagi Aa Gym, dengan mengamalkan suatu amalan secara berkelanjutan dengan bersungguh-sungguh.

"Agar Allah subhanahu Wa Ta'ala dapat mengizinkan kita untuk bisa memiliki amalan yang istiqomah, Aamiin Ya Robbal 'alamin" harapnya.***

Editor: Rensa Bambuena

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler