Orang Indonesia Bisa Kuliah Gratis di Negara Ini, Berikut Fakta tentang Norwegia

- 2 Desember 2022, 06:02 WIB
Fakta tentang Norwegia
Fakta tentang Norwegia /

PORTAL SULUT - Kali ini kita akan membahas negara yang sangat maju dan salah satu negara terkaya di dunia, negara ini adalah negara Norwegia.

Kalian pernah dengar jika Norwegia adalah salah satu negara yang paling bahagia di dunia. Selain itu Norwegia juga merupakan negara yang menggratiskan kuliah bagi pelajar Indonesia.

Seperti dikutip Portal Sulut dari Channel YouTube Tio JB, Kamis 1 Desember 2022, berikut fakta lengkapnya yang mungkin bisa menambah wawasan dan informasi yang mungkin belum kalian ketahui.

Baca Juga: Pria Iran Ditembak Mati lantaran Rayakan Timnasnya Disingkirkan AS dari Piala Dunia

Nama negara Norwegia ternyata berasal dari kata The Way North. Negara ini dulunya merupakan daerah yang ditinggali oleh orang-orang Viking yang terkenal Barbar dan sadis.

Kita tahu bahwa bangsa Viking merupakan salah satu bangsa yang berani menyerang dan merampok Kerajaan Inggris.

Norwegia sendiri merupakan salah satu negara tua yang tidak pernah dijajah oleh bangsa manapun.

Negara Norwegia ini bernama lengkap Kerajaan Norwegia dengan raja sebagai kepala negara yang dibantu oleh Perdana Menteri sebagai kepala pemerintahan.

Negara ini memiliki Ibukota yang bernama kota Oslo.
Secara geografis Norwegia terletak di kawasan Skandinavia benua Eropa bagian barat dan berbatasan dengan negara Swedia, Finlandia dan Rusia di sebelah timur, di sebelah barat dengan laut Norwegia, di utara dengan laut barens dan di sebelah selatan dengan laut utara.

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x