Payudara Kendur? Hindari 4 Kebiasaan Ini!

- 12 April 2023, 03:07 WIB
Ilustrasi.Payudara Kendur? Hindari 4 Kebiasaan Ini!
Ilustrasi.Payudara Kendur? Hindari 4 Kebiasaan Ini! /Istimewa/

PORTAL SULUT-Setiap wanita tentu mendambakan memiliki payudara kencang dan indah.

Namun terkadang tidak semua wanita beruntung memilikinya.

Kondisi payudara yang kendur selain mengurangi keindahan juga mempengaruhi kepercayaan diri pemiliknya.

Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Minyak Kelapa

Jika tidak ingin hal itu terjadi, maka mulai ubah kebiasaan buruk ini.

Dilansir Portal Sulut, dari channel youtube halo sehat, berikut ulasannya.

1. Jangan Gunakan Bra yang Tidak Tepat

Pemakaian bra sehari-hari terkadang dianggap sepele oleh kaum wanita, padahal bra memiliki fungsi sebagai penyangga utama payudara.

Apabila menggunakan bra yang tidak tepat, salah memilih ukuran seperti terlalu besar atau terlalu kecil, maka payudara tidak akan tertopang dengan baik, dan juga akan menyebabkan terjadi stres pada kulit dan kolagen.

Hal ini akan berdampak pada payudara kehilangan kepadatannya.

2. Kebiasaan Merokok

Asap rokok mengandung banyak sekali kandungan zat kimia, apabila ini terhisap oleh manusia maka zat kimia tersebut akan menjadi racun di dalam tubuh.

Hal ini akan mengakibatkan penyebab penuaan dini jaringan sel termasuk sel kulit payudara, sehingga kehilangan elastisitasnya.

Selain itu, partikel dalam asap rokok juga mengurangi peredaran darah dalam payudara, sehingga kepadatan payudara perlahan berkurang.

Baca Juga: Ini 8 Pilihan Makanan dan Minuman yang Baik Dikonsumsi Saat Berbuka Puasa

3. Kebiasaan Olahraga yang Salah

Otot-otot tubuh yang terlatih dengan olahraga yang tepat akan menjadi lebih elastis dan kenyal.

Jadi jika jarang berolahraga maka jaringan otot termasuk otot payudara akan kehilangan elastisitasnya, menjadi lebih kendur.

Olahraga yang terlalu keras dan berlebihan akan membuat jaringan di payudara menjadi stres karena dipaksa terus menerus beraktivitas.

Jaringan sel dan kolagen yang stres juga berakibat menjadi melemah dan kendur.

4. Diet yang Tidak Sehat

Diat ekstrim dengan sistem yang salah dan tanpa memperhatikan asupan gizi secara tepat tidak akan membawa kebaikan bagi tubuh, yang ada malah membuat sakit dan kendurnya payudara.

Baca Juga: Resep Dokter Kalah Jauh! Ini Dia 5 Manfaat Jamu Beras Kencur Untuk Kesehatan Tubuh

Diet yang salah justru akan memperlambat metabolisme, sehingga penurunan berat badan menjadi tidak proporsional dan mempengaruhi kekencangan payudara.

Itulah beberapa penyebab payudara kendur.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x