Simak 4 Rekomendasi MPASI yang Bisa Meredakan Batuk Pilek Pada Anak

- 20 Maret 2023, 21:09 WIB
Ilustrasi/Simak 4 Rekomendasi MPASI yang Bisa Meredakan Batuk Pilek Pada Anak
Ilustrasi/Simak 4 Rekomendasi MPASI yang Bisa Meredakan Batuk Pilek Pada Anak /www.pexels.com

PORTAL SULUT - Kesempatan kali ini akan memberikan ulasan mengenai 4 rekomendasi MPASI yang bisa meredakan batuk pilek pada anak.

Melihat si kecil sakit seperti batuk pilek rasanya patah hati ya parents.

Mulai dari melihat si kecil merasa tidak nyaman, lemas, hingga kehilangan nafsu makannya.

Baca Juga: Semua Orang Tunduk dan Takluk Kepada Mereka! Inilah 5 Weton Paling Berkuasa dan Punya Kekayaan Berlimpah Ruah

Memang tidak mudah melalui hal ini tapi mau tidak mau parents harus semangat melewatinya.

Untuk meringankan kondisinya, ada beberapa hal yang bisa orang tua lakukan.

Seperti membantu melegakan hidung tersumbatnya, mengeluarkan dahaknya, hingga menyiapkan menu MPASI terbaik untuk meredakan batuk pileknya.

Nah pada artikel kali ini akan dibahas beberapa menu MPASI yang dapat membantu meredakan batuk pilek pada anak.

Apa sajakah Itu?

Simak artikel ini hingga akhir agar mendapat jawaban lengkap.

Sebagaimana yang telah dikutip Portal Sulut dari channel Youtube Dunia Parenting, berikut pembahasan selengkapnya.

Baca Juga: Siap Borong Barang Mewah! 4 Zodiak Hoki, Pintu Rezeki Terbuka Lebar di Awal April Bikin Omzet Makin Melejit

1. Sup hangat atau makanan berkuah

Makanan berkuah hangat seperti sup ayam hangat dapat meredakan peradangan yang menjadi penyebab flu dan batuk pada anak.

Selain itu, makanan berkuah hangat seperti sup juga dapat melancarkan hidung tersumbat pada anak.

Namun jika si kecil tidak suka sup ayam, parents bisa menggantinya dengan jenis sup lain seperti sup jamur dan sup daging.

Selain itu, bumbu rempah yang terkandung di dalam sup juga dapat meningkatkan sistem daya tahan tubuh untuk membantu memulihkan kondisi tubuh si kecil.

Jadi gunakan bahan rempah alami untuk membuat sup hangat.

2. Jeruk

Baca Juga: Panjang Umur, Hidup Bahagia dan Sehat Lahir Batin, 5 Weton Ini jadi Pemilik Rezeki Tertinggi kata Primbon Jawa

Buah jeruk bermanfaat dalam membantu mencegah kerusakan sel dan juga membantu mengencerkan lendir serta mengurangi penyumbatan.

Jika si kecil sudah berusia satu tahun ke atas, parents bisa memberikan air jeruk hangat dengan ditambah sedikit madu.

Namun jika si kecil masih dibawah satu tahun, parents belum boleh memberikan madu untuk si kecil ya.

3. Brokoli

Sayuran hijau satu ini merupakan makanan yang kaya akan antioksidan.

Hal ini membuat brokoli menjadi pilihan yang baik untuk melawan infeksi bakteri.

Disamping itu, brokoli juga dapat memberikan energi pada sistem imunitas tubuh si kecil.

Baca Juga: Tajir Melintir Dengan Harta Melimpah di Usia Tua, Ternyata 3 Shio Ini Dapat Warisan Tahta dari Dewa Cai Shen

Jadi saat si kecil mengalami batuk pilek, parents bisa memberikan anak menu bubur brokoli ataupun sup brokoli untuk membantu meredakan penyakitnya dan memulihkan kondisi tubuhnya.

4. Ubi jalar

Ubi jalar dapat membantu tubuh menghasilkan sel darah putih.

Hal ini dapat membuat ubi jalar memperkuat sistem daya tahan tubuh anak.

Parents dapat memberikan ujar pada anak dalam bentuk puree saat anak sedang mengalami batuk pilek.

Hal ini bertujuan agar si kecil lebih mudah dalam menelannya.

5. Wortel

Wortel juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh anak.

Sehingga mengkonsumsi wortel saat anak sedang sakit dapat membantu mempercepat kondisi pemulihannya.

Baca Juga: Jangan Terlalu Sering, 5 Makanan Ini Bisa Mempercepat Penuaan Dini Jika Terlalu Rutin Dikonsumsi

Parents dapat memberikan anak wortel dalam bentuk sup atau menghaluskannya untuk dicampurkan ke dalam bubur bayi.

Nah, itu dia parents beberapa makanan yang dapat meredakan batuk pilek pada anak.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x