Sulit Tidur dan Ingin Tidur Lebih Nyenyak? Coba Tingkat Hormon Ini, Ungkap dr.Saddam Ismail

- 7 September 2022, 11:43 WIB
Cara menjaga kadar asam lambung menurut dr Saddam Ismail
Cara menjaga kadar asam lambung menurut dr Saddam Ismail / Tangkap Layar YouTube.com/Saddam Ismail
PORTALSULUT - Setiap manusia  butuh tidur dan tidur itu penting untuk setiap orang,  karena dengan tidur kita bisa mempersiapkan tubuh kita untuk menjalankan aktivitas keesokan harinya.
 
Tidur juga memberikan kesempatan tubuh untuk memperbaiki diri.
 
Dan jika anda kurang tidur,  karena sulit tidur, secara  otomatis fungsi tubuh tidak bisa bekerja secara optimal.
 
 Secara keseluruhan tidur  bukan hanya perkara memejamkan mata,   Ada juga hal-hal yang mempengaruhinya salah satunya hormon tidur.
 
Dikutip Portalsulut.Pikiran-rakyat.com pada 7 September 2022 dari kanal Youtube Saddam Ismail.
 
Tidur memberikan efek yang sangat besar bagi tubuh dan hormon yang menoengaruhi tidur lebih nyenyak adalah hormon melatonin atau hormon tidur.
 
 
 ''Hai melatonin atau hormon tidur inilah hormon alami yang diproduksi oleh tubuh kita kemudian nanti beredar di dalam darah yang untuk membantu kita tidur". Kata dr.Saddam Ismail.
 
Dan hormon ini akan diproduksi di malam hari secara alami dan juga produksi hormon ini akan berhenti ketika kita mendapatkan cahaya.
 
Fungsi hormon ini untuk mengatur ritme sirkadian tubuh ataupun jam biologis tubuh, mengatur  kapan kita harus tidur dan kapan harus bangun.
 
Walaupun secara alami tubuh kita memproduksi hormon tidur ini di malam hari, tetapi bisa saja ya produksinya terganggu karena aktivitas kita ataupun kebiasaan kita.
 
Cahaya biru dari elektronik saat bermaim hp,  nonton TV atau bermain komputer atau laptop,  akan mengganggu  tidak nyenyak ataupun kesulitan tidur.
 
 Karena memang cahaya biru yang dihasilkan perangkat-perangkat elektronikbisa mengganggu produksi hormon tidur ataupun hormon melatonin.
 
 
  Ada cara alami yang bisa anda lakukan  untuk meningkatkan hormon tidur atau melatonin.
 
Konsumsi makanan mengandung melatonin seperti susu,  makanam yang mengandung vitamin B6, magnesium, folat dan zync.
 
 Sehingga  akan membantu produksi hormon melatonin anda.
 
Atau bisa juga meditasi sebelum tidur, anda bisa lakukan meditasi sekitar 20-30 menit.
 
Kalau mau tidur matikan lampu,  ciptakan suasana gelap walaupun tidak langsung tertidur ataupun belum ngantuk,  ciptakan dulu suasana yang mendukung untuk produksi hormon melatonin tersebut.***

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah