Jerawat Hilang! Rasakan 7 Manfaat Dari Masker Kopi, Nomor 7 Sangat Cocok Untuk Yang Sering Begadang

- 18 Juni 2022, 14:14 WIB
Ilustrasi/Jerawat Hilang! Rasakan 7 Manfaat Dari Masker Kopi, Nomor 7 Sangat Cocok Untuk Yang Sering Begadang
Ilustrasi/Jerawat Hilang! Rasakan 7 Manfaat Dari Masker Kopi, Nomor 7 Sangat Cocok Untuk Yang Sering Begadang /Alodokter/

PORTAL SULUT - Kopi tidak hanya nikmat untuk dikonsumsi tetapi juga dapat diolah menjadi masker yang bermanfaat untuk kecantikan kulit.

Masker kopi dipercaya memiliki khasiat untuk mengangkat sel kulit mati dan membuat kulit tampak awet muda.

Beberapa merek produk perawatan kulit bahkan turut menambahkan ekstrak kopi ke dalam produk mereka.

Baca Juga: SEGERA BACA! Ternyata Inilah Efek Terlalu Banyak Minum Air Putih Bagi Kesehatan!

Selain itu, masker kopi juga memiliki beragam manfaat lain bagi kesehatan kulit wajah.

Dilansir Portal Sulut dari channel Youtube Kunci Sehat, berikut tujuh manfaat masker kopi untuk wajah.

  1. Melindungi Kulit Dari Sinar Matahari

Kopi mengandung banyak antioksidan, salah satunya adalah polifenol.

Zat tersebut dapat membantu melindungi kulit dari sinar matahari yang mengandung UltraViolet dan beberapa tanda penuaan akibat paparan sinar matahari.

Menurut studi yang dilakukan pada tahun 2015 dalam International Journal Of Dermatology, partisipan studi dengan kadar polifenol tertinggi dari kopi atau sumber lain memiliki lebih sedikit bintik-bintik penuaan di wajah.

Mereka menggunakan masker kopi pada kulit dapat membantu mengurangi munculnya bintik hitam, kemerahan, dan garis-garis halus akibat penuaan.

  1. Menenangkan Wajah

Kopi selama ini dikenal memiliki efek menstimulasi tubuh saat diminum.

Akan tetapi penelitian menunjukkan temuan sebaliknya, kopi ternyata mempunyai manfaat menenangkan saat dioleskan ke kulit.

Efek menenangkan ini tak lepas dari peran senyawa antioksidan dalam kopi.

Ada banyak cara dalam memakai masker kopi untuk relaksasi di rumah.

Caranya cukup praktis Yakni dengan mencampurkan bubuk kopi dengan minyak zaitun atau bahan lain yang tidak menyumbat pori.

Baca Juga: Sungguh Apes! Pemuda Ini Diperas Perempuan Usai Main Aplikasi Michat, Begini Kronologisnya

Gunakan perbandingan 1 banding 10, oleskan ke wajah dengan gerakan melingkar, biarkan masker kopi meresap ke kulit dengan menunggu sekitar 15-60 menit.

Setelah itu baru bilas dengan air hangat, gunakan setidaknya dua kali dalam seminggu.

  1. Mengangkat sel kulit mati

Masker kopi juga dapat digunakan untuk mengangkat sel kulit mati.

Selain itu butiran bubuk kopi juga mampu mengeluarkan kotoran yang menyumbat pada pori-pori dan menstimulasi sirkulasi darah di bawah kulit.

Hal ini membuat masker kopi baik digunakan untuk yang berlebih dari kulit dan membuat kulit wajah tampak lebih segar.

Manfaat masker kopi untuk kulit wajah lainnya adalah melembutkan dan menghaluskan kulit, mengurangi hiperpigmentasi, dan memudarkan lingkaran hitam pada mata.

  1. Mengobati Jerawat

Tak hanya melawan hiperpigmentasi, asam klorogenat yang terkandung dalam masker kopi mampu mengobati jerawat.

Kandungan asam klorogenat dapat membantu memerangi masalah jerawat akibat bakteri.

Baca Juga: Mahkota Keluarga! Menurut Ahli Astrologi 5 Shio Anak, Pemutus Rantai Kemiskinan dan Hutang Yang Menahun

Selain itu, asam klorogenat juga memiliki sifat anti-inflamasi sehingga dapat meredakan jerawat yang meradang.

Manfaat hiperpigmentasi nya juga bisa membantu menghilangkan bekas jerawat secara alami.

  1. Mengencangkan Kulit

Di dalam publikasi American Heart Association, kopi dapat memperlancar aliran darah.

Dengan meningkatkan aliran darah, kulit juga mengalami peningkatan untuk membuat kolagen dalam tubuh.

Kolagen adalah protein keras, tidak larut, dan berserat yang membentuk sepertiga dari protein dalam tubuh manusia.

Molekulnya membentuk fibra tipis yang panjang, hal ini bertindak sebagai struktur pendukung yang memberikan kekuatan dan elastisitas kulit.

Menggunakan masker kopi dapat membantu produksi kolagen sehingga kulit tetap kencang dan sehat.

  1. Mengurangi Risiko Kanker Kulit

Menurut hasil studi dalam jurnal Proceeding National Academy of Sciences, kopi juga bermanfaat untuk mengurangi resiko kanker kulit.

Baca Juga: Sering Begadang hingga Larut Malam? Simak 6 Bahaya yang Bisa Terjadi Kapan saja pada Diri Anda

Manfaat ini berasal dari pengguna produk tabir surya yang menggunakan kafein secara rutin.

Salah seorang peneliti dari Yale School of Public Health Amerika Serikat juga mengatakan hal yang serupa, kopi dapat mengurangi efek paparan sinar matahari dan sinar UV pada kulit.

Sehingga risiko terkena kanker kulit pun terbilang lebih rendah.

Masker kopi mungkin membantu mengurangi resiko kanker kulit, namun penting untuk diingat bahwa tidak ada cara yang lebih baik untuk melindungi kulit anda dari dampak buruk sinar matahari selain menggunakan tabir surya.

  1. Membantu Mengatasi Mata Panda

Mata panda terbentuk akibat dari sirkulasi darah yang buruk pada area bawah mata.

Penelitian tahun 2015 dalam Jurnal Advance Biomedical Research menjelaskan kafein dalam kopi memiliki sifat antioksidan dan merangsang sirkulasi darah di sekitar mata.

Kafein juga dapat membantu mengurangi peradangan bengkak dan kemerahan di bawah mata.

Rutin memakai masker kopi dapat mengatasi mata panda dengan cara memperlancar aliran darah di sekitar mata.

Baca Juga: Inilah 15 Weton Wanita Manis Berhati Malaikat, Mereka Titisan Bidadari Surga Tulis Primbon Jawa

Itulah tujuh manfaat masker kopi untuk wajah.

Jika anda memiliki kulit yang sensitif hindari menggosok masker kopi saat membilasnya karena dapat menyebabkan iritasi, ruam, atau kemerahan pada kulit.

Penggunaan masker kopi cukup satu atau dua kali dalam seminggu dan tidak disarankan untuk menggunakannya setiap hari.***

Editor: Jaka Prasojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah