Benarkah Pohon Bidara dari Surga?, Segudang Manfaat Hingga Penangkal jin dan Santet

- 27 November 2021, 13:44 WIB
Pohon Bidara
Pohon Bidara /Instagram.com/@pohon_bidaraarab


PORTAL SULUT - Tanaman Bidara atau nama latinya Ziziphus mauritiana adalah salah satu tanaman yang memiliki banyak khasiat dan sangat populer dalam ilmu pengobatan herbal pada saat ini. 

Jenis pohon yang biasanya tumbuh di tempat yang kering dan memiliki buah dengan cita rasa manis yang dapat dikonsumsi, ternyata pohon bidara mempunyai banyak sekali manfaat.

Disebutkan dalam Al-Quran pohon bidara merupakan tanaman yang berasal dari surga, hal itu disebutkan dalam surah Al-Waqiah ayat 28 yang berbunyi,

"Fii sidrim makhduud"
Artinya "(Mereka) berada di antara pohon bidara yang tidak berduri".

Baca Juga: 4 Gangguan Kesehatan Jika Terlalu Lama Menatap Layar Komputer

Petunjuk bahwa pohon sidr merupakan pohon surga dapat diketahui berdasarkan riwayat Salim bin Amir yang juga masih berkenaan dengan ayat di atas.

Salim bin Amir meriwayatkan, bahwa pada satu saat, terdapat seseorang dari kaum Arab yang meminta klarifikasi kepada Rasulullah SAW.

"Allah telah menyebutkan di dalam surga pohon yang dapat menyakiti penghuninya"? Rasulullah malah bertanya Kembali: 'pohon apa itu?" orang arab tadi berkata, 'yakni pohon sidr, karena sesungguhnya pohon sidr itu penuh dengan duri yang bisa membuat luka".

Rasulullah kemudian bersabda,'Bukankah Allah telah berfirman fī sidrin mandhūḍ ,(pohon bidara yang tidak berduri).”
'Allah telah mencabut semua durinya, dan menjadikan tempat yang awalnya dipenuhi dengan duri menjadi tempat munculnya buah dari pohon sidr".

Berikut ini manfaat tumbuhan bidara yang Portalsulut.com rangkum dari berbagai sumber,

Halaman:

Editor: Harry Tri Atmojo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x