3 Uang Ini Dicari Kolektor Harga Tembus 60 Juta, Ada Uang Baru dan Uang Kuno

17 Oktober 2022, 07:48 WIB
Uang Rp2 ribu emisi 2016 /


PORTAL SULUT - SEorang kolektor siap membeli uang baru maupun kuno dengan harga tinggi. Namun tak semua uang kuno atau baru yang harganya tinggi, ada syarat yang diinginkan kolektor tersebut.

Meskipun kurang begitu populer dibandingkan hobi mengumpulkan perangko (filateli), sebenarnya sudah banyak orang yang memiliki hobi mengumpulkan uang kuno.

Uang kuno berupa uang kertas dan uang koin tersebut disimpan karena dirasa berharga dan memiliki kenangan tertentu. Ada pula uang kuno yang dikumpulkan untuk tujuan investasi.

Baca Juga: Kolektor Ini Siap Beli Uang 2000 Emisi 2016 Seri Cantik Ini dengan Harga Rp60 Juta

Hobi mengumpulkan uang kuno ini disebut numismatik.

Numismatik adalah suatu kegiatan mengumpulkan benda-benda terkait uang, seperti uang kertas, uang koin, token, dan benda-benda terkait lainnya yang pernah beredar dan digunakan oleh masyarakat.

Numismatik mempelajari antara lain, sejarah mata uang, cara pembuatannya, ciri-cirinya, variasi yang ditemukan, pemalsuannya, sejarah politik terbentuknya mata uang tersebut, dsb.

Koleksi numismatik tidak terbatas pada uang lama atau kuno tetapi termasuk uang yang sedang berlaku saat ini. Meskipun kebanyakan koleksinya memang berupa uang lama atau kuno.

Koleksi numismatik bisa berasal dari berbagai negara dan masa peredaran. Masyarakat umum mengenal numismatik sebagai hobi mengoleksi uang kuno. Orang yang berkecimpung dalam dunia numismatik disebut numismatis.

Baca Juga: Uang Rp50 Ribu Berseri Cantik Ini, Kolektor Siap Beli Rp30 Juta, Anda Punya?

Nah, 3 uang yang sedang dicari adalah:

1. uang Rp50 ribu emisi 2016

Seorang kolektor uang siap membeli uang Rp50 ribu anda seharga Rp30 Juta.

Namun uang tersebut harus berseri cantik seperti yang kolektor mau.

Jika biasanya kolektor uang mencari uang kuno, namun kali ini kolektor tersebut justru mencari uang yang masih berlaku.

Uang yang dicari uang Rp50 ribu emisi 2016 berseri cantik.

Dikutip dari akun YouTube Kolektor Uang14, kolektor uang bernama Bang Nando sedang mencari uang kuno Rp50 ribu emisi 2016 dengan nomor seri cantik.

Uang tersebut akan dibeli dengan harga Rp30 juta.

Adapun seri yang diinginkan adalah 000000.

"Bang Nando sedang mencari uang Rp50 ribu emisi 1996 nomor seri 000000 (0 sebanyak 6 kali). Saya siap membeli Rp30 juta," kata Bang Nando.

Baca Juga: Uang Kuno 10 Ribu Cut Nyak Dien Tahun 1998 Nomor Seri Ini Dihargai Rp10 Juta

2. Uang 2000 Emisi 2016

Uang yang dicari uang Rp2 ribu emisi 2016 berseri cantik.

Dikutip dari akun YouTube Kolektor Uang14, kolektor bernama Bang Nando ini sedang mencari uang pecahan Rp2000 bergambar Mohammad Hoesni Thamrin dengan nomor seri cantik.

"Bang Nando sedang mencari uang Rp2000 bergambar Mohammad Hoesni Thamrin tahun emisi 2016 dengan nomor seri 000000 (0 sebanyak 6 kali)," kata Bang Nando seperti dikutip dari akun YouTube tersebut.

Ia mengaku siap membayar Rp60 juta.

3. Uang Kuno 10 Ribu Cut Nyak Dien Tahun 1998

Dikutip dari akun YouTube Kolektor Uang14, kolektor uang bernama Bang Nando sedang mencari uang kuno Rp10 ribu bergambar Cut Nyak Dien tahun 1998.

Uang tersebut akan dibeli dengan harga Rp10 juta.

Adapun seri yang diinginkan adalah 200000.

"Bang Nando sedang mencari uang kuno Rp10 ribu bergambar Cut Nyak Dien dengan seri seperti ini (gambar di bawah) dengan harga Rp10 juta," kata Bang Nando dalam akun YouTube tersebut.

"Bang Nando tak mencari nomor lain tapi cari pasangannya. Khusus Cut Nyak Dien," jelasnya.

Untuk penjualannya uang kuno Rp10 ribu bergambar Cut Nyak Dien seri 200000 bisa lihat di akun YouTube Kolektor Uang14.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler