Anti Wajah Kusam, Inilah Resep Kecantikan Alami Untuk Memutihkan Kulit Wajah Menurut dr. Zaidul Akbar

9 Agustus 2022, 05:07 WIB
Ilustrasi Perempuan cantik. inilah resep alami untuk memutihkan kulit wajah menurut dr. Zaidul Akbar. /Pixabay/

PORTAL SULUT - Anti wajah kusam, inilah resep alami untuk memutihkan kulit wajah menurut dr. Zaidul Akbar.

Menurut dr. Zaidul Akbar akan lebih baik jika menggunakan bahan alami untuk kecantikan wajah.

Namun dr. Zaidul Akbar mengatakan jika menggunakan bahan alami hasilnya pun tidak akan langsung instan tetap akan ada proses.

Baca Juga: Akhirnya Ada Resep Alami Untuk Menguatkan Tulang dan Otot dari dr. Zaidul Akbar, Ini Cara Meraciknya

Namun menggunakan bahan alami sangat aman untuk kecantikan kulit wajah.

Oleh sebab itu dr. Zaidul Akbar memberika resep alami untuk kulit wajah agar putih dan tidak kusam.

Lantas resep seperti apa yang dimaksud dr. Zaidul Akbar tersebut?

Dikutip Portalsulut.com di kanal YouTube bisikan pada Senin 8 Agustus 2022, berikut resep alami herbal untuk memutihkan kulit wajah menurut dr. Zaidul Akbar.

Kulit kusam menjadi masalah bagi banyak orang baik yang memiliki kulit kering berminyak hingga kombinasi sekalipun.

Kulit sehat pada dasarnya adalah kulit yang memiliki cukup kelembaban.

Saat disentuh kulit akan memiliki tekstur kenyal padat dan lembut berbanding terbalik dengan kulit kusam.

Karena tidak mendapatkan cukup kelembaban sehingga penampilannya tersamarkan oleh warna yang lebih gelap.

Penyebab dari kulit tampak kusam pun bisa dari berbagai faktor yang mendasarinya.

Baca Juga: MUJARAB! Air Ini Ampuh Atasi Diare, Tulang Keropos Dan Gula Darah Tinggi Kata dr. Zaidul Akbar

Beberapa faktor ini tentunya ada cara untuk mengatasinya

Ada juga salah satu cara menggunakan bahan yang alami menurut dr. Zaidul Akbar.

Dr. Zaidul Akbar mengungkapkan jika cara ini cukup mudah untuk dilakukan.

Cara tersebut yaitu perlu menyiapkan bahan sebagai berikut : satu sendok makan asam jawa dan air hangat.

Langkah pertama yang bisa dilakukan adalah siapkan bahan tersebut dan siapkan sebuah wadah untuk mengaduk.

Lalu masukan 1 sendok makan asam jawa kemudian tuangkan air sedikit lalu aduk kedua bahan tersebut sampai berbentuk pasta.

Setelah berbentuk pasta gosokkan ke kulit wajah kemudian tunggu sampai dua menit.

Jika sudah mencapai waktu tersebut bisa dibilas dengan air.

Olahan asam Jawa ini bermanfaat untuk memutihkan wajah mencegah penuaan dini menghilangkan sel kulit mati dan mengurangi bintik hitam.***

Editor: Harry Tri Atmojo

Tags

Terkini

Terpopuler